Stok Menipis, Mau Beli Honda PCX Harus Inden

Rabu, 21/09/2016 14:56 WIB

mobilinanews (Jakarta) - Skuter matik bongsor milik Honda yakni PCX 150 sebenarnya banyak sekali peminatnya. Namun sayang, motor yang didatangkan secara utuh (completely build up/CBU) dari Vietnam ini agak sulit mendapatkannya.

"Khusus untuk Jakarta dan Tangerang setiap dilernya pasti ada yang pesan PCX 150. Namun memang saat ini Honda PCX 150 stoknya menipis. Jadi kadang ada beberapa konsumen yang harus rela inden. Ya, paling lama 2 bulan," ujar Ario, Head of Marketing Wahana Makmur Sejati saat ditemui di ajang Honda Modif Contest (HMC).

Menurut Ario, kedatangan Honda PCX 150 ke diler-diler itu semua tergantung AHM. "Karena motor ini CBU makanya distribusi kita ya tergantung dari AHM (Astra Honda Motor)," tambahnya.

Skuter matik premium yang dikhususkan untuk kalangan menengah ke atas ini dibandrol Rp 39.800.000. (Zhein)

TERKINI
GIIAS 2024: Dorongan Konsisten untuk Industri Kendaraan Bermotor Indonesia Bocor, Motor Listrik TVS iQube Terbaru Akan Rilis Dengan Harga Rp 50 Jutaan, Berikut Spesifikasi Lengkapnya! Riding Clan of Classy, Ekspresikan Anak Muda Pengguna Yamaha Fazzio Hybrid di Surakarta Tekiro Adakan Servis Gratis di Kampus ITS Surabaya, Incar Terpelajar