Kalender Event Sentul Sementara Tidak Bergeser

Jum'at, 06/03/2015 10:33 WIB


mobilinanews.com (Jakarta) – Kalender event Sentul tidak ada perubahan meski akan ada perubahan manajemen operasional di sirkuit internasional itu. Hal itu dimungkinkan karena secara operasional sirkuit sudah mapan dan berpengalaman dalam menyelenggarakan event baik nasional maupun internasional.

“Penyelenggara event di Sentul kan memang sudah memiliki standar operasional yang sudah baku. Jadi event setiap tahun ya bergulir secara rutin dan terus ditingkatkan kualitasnya,” ujar Dani Sarwono, anggota komisi balap mobil PP IMI kepada mobilinanews di Jakarta.

Tahun ini, ada 15 event yang akan digelar di sirkuit yang memiliki panjang 3,965 km itu. Dimulai pekan depan (14-15/3) dengan balap motor nasional IRS seri 1. Ada 3 jenis balap yang merupakan seri kejurnas yakni balap motor IRS (5 seri), drag race dan drag bike (4 seri) dan balap mobil (6 seri).

Berikut jadwal lengkap kalender event Sentul 2015.
1.14-15 Maret               Balap motor nasional IRS seri 1
2.21-22 Maret                Sentul D2 (Drag Race dan Drag Bike) Seri 1
3.11-12 April                 ISSOM (Indonesian Sentul Series of Motorsport) seri 1
4.18-19 April                 Balap motor nasional IRS seri 2
5.25-26 April                 Sentul D2 (Drag Race dan Drag Bike) seri 2
6.9-10 Mei                     Balap motor nasional IRS seri 3
7.23-24 Mei                   ISSOM seri 2
8.30-31 Mei                   Sentul D2 (Drag Race dan Drag Bike) seri 3
9.22-23 Agustus           ISSOM seri 3
10.29-30 Agustus        Sentul D2 (Drag Race dan Drag Bike) seri 4
11.26-27 September    ISSOM seri 4
12.3-4 Oktober             Sentul D2 (Drag Race dan Drag Bike) seri 5
13.10-11 Oktober         Balap motor nasional IRS seri 4
14. 24-25 Oktober        ISSOM seri 5
15.28-29 November     ISSOM seri 6.

Keyword :

TERKINI
Honda Resmikan Layanan Bodi dan Cat Baru di Mitra Lenteng Agung Depok Jawa Barat, Perluas Layanan Purnajual Hampir 100 Peserta Mengikuti Kompetisi Safety Riding Motor Honda Regional Jakarta-Tangerang, Ini Daftar Pemenangnya Mendukung Pelari Perempuan Berprestasi, Mazda Jadi Official Vehicle Partner Women Half Marathon 2024 Jakarta Begini Cara "Kartini Zaman Now" Belajar Mengendarai Motor yang Aman Bersama Honda