mobilinanews

Turun Dengan Pembalap Terbanyak, Bank BJB Delta Garage RT Panen Piala di ISSOM 2021

Selasa, 30/03/2021 20:45 WIB
Turun Dengan Pembalap Terbanyak, Bank BJB Delta Garage RT Panen Piala di ISSOM 2021
Pasukan biru Bank BJB Delta Garage Racing Team beraksi di round 1 ISSOM 2021. (foto : dgrt)

mobilinanews (Sentul) - Bank BJB Delta Garage Racing Team tentu tidak hanya hanya Umar Abdullah, yang pada round 1 ISSOM di Sentul International Circuit (SIC), Bogor, Minggu (28/3/2021) memborong 5 trofi juara 1.

Tapi masih ada sederet pembalap andal lainnya, seperti Avan Abdullah, Reyno Romain, dr Fadli Ananda, Nurchalis dan Hari Widodo yang juga langganan podium, termasuk di putaran pembuka kemarin.

Avan Abdullah

Seperti Avan Abdullah, yang berhasil menyabet trofi juara 3 Honda Jazz Speed Challenge (HJSC) Master dan Indonesia Touring Car Race (ITCR) juga juara 3 Master.

"Biasa, mesin diesel. Kan baru putaran pertama nih. Nanti makin lama makin panas, seperti tahun 2019 lalu," ujar Avan, juara umum HJSC Master 2019 yang mobilnya harus ditambah beban tambahan 75 kg.

Reyno Romain berhasil menyabet juara 3 Honda Brio Speed Challenge (HBSC).

Akmal Ashibli

Lalu, dokter Fadli Ananda berhasil mengoleksi trofi sebagai juara 2 STC A1 dan juara 3 STC 1600. "Saya sempat mengalami crash, sampe pelek terlepas hehe," ungkap dokter gila balap asal Makassar, Sulawesi Selatan itu.

Bang Halis, sapaan akrab Nurchalis tak lain kakak dr Fadli Ananda tak mau ketinggalan. Ia meraih P3 HJSC Promotion dan P4 ITCR 1500. Tak mulus juga bang Halis, karena juga sempat mengalami masalah pada ban belakangnya. 

Awas mata dan dengkulnya tuh

Ternyata skuad Bank BJB Delta Garage tidak cuma itu. Pada round pertama ISSOM 2021 dengan balapan menerapkan protokol kesehatan ketat ini membawa pembalap baru dan langsung menunjukkan bakatnya. 

Kedatangan Zahir Ali (tengah), mulai tertarik balap mobil nih

Muhamad Haikal berhasil finish ke-4 HBSC. "Sebagai new comer, saya masih perlu banyak belajar lagi dan harus banyak belajar," kata Haikal. 

"Target ke depannya, belajar memperbaiki semua kesalahan di putaran pertama agar bisa naik podium di round 2 nanti," tekad Haikal.

Kemudian prestasi menggembirakan diukir Reza Zulnizar yang sukses menyabet juara 2 STCR 1600 dan juara 1 Japan Production 1600.

Husein Shahab dengan hasil P8 kelas ITCR 1200 Promotion. "Next series harus bisa podium," janji Husein Shahab.

Fadli Ananda, dokter gila balap 

Hasyim Fagih mencetak hasil P6 kelas ITCR 1200 Promotion. "Round berikutnya harus bisa podium, kalau bisa overall," senyum Hasyim.

Dan, jawara gokart Akmal Ashibli yang melakukan debutnya di kelas ITCR 1200 dengan P5. "Harus lebih banyak belajar lagi ke depannya. Next race wajib top 3 overall," serius Akmal.

Kagumi jerih payahnya di sirkuit balap

Kiprah para pembalap Bank BJB Delta Garage ini mendapat support Bank BJB, Sanqua Water, Motec Global, Motec Indonesia, KS Nusa Motorsport, HS Motorsport, Ebet, Yose dan tuner senior Ovi Sardjan. (wan)


 

 

About Us | Our Team | Careers | Pedoman Siber | Disclaimer

© 2017 mobilinanews.com All Right Reserved
frodo