mobilinanews

Komunitas Pemilik Mobil Station Wagon Pererat Silaturahmi Dengan Gelar Turing di Bulan Ramadhan

Senin, 18/04/2022 09:05 WIB
Komunitas Pemilik Mobil Station Wagon Pererat Silaturahmi Dengan Gelar Turing di Bulan Ramadhan
Komunitas Mercedes-Benz Star Wagon Owners Indonesia ngabuburit dengan turing keliling Jakarta

mobilinanews (Jakarta) – Komunitas Mercedes-Benz Star Wagon Owners Indonesia (MB SWOI) bersama komunitas mobil station wagon dari berbagai pabrikan otomotif memeriahkan Ramadhan dengan menggelar kegiatan ngabuburit bertajuk “Ngabuburide Station Wagon”.

Acara ini diikuti oleh komunitas seperti Wisanggeni Garage, Kedai Built Up, Wagoners Ina dan Station Wagon Enthusiast yang memberikan warna tersendiri di jalan-jalan ibu kota.

Kegiatan konvoi ngabuburide yang diikuti oleh puluhan peserta ini dimulai dengan titik kumpul yang berlokasi di Parkir Timur Senayan Jakarta.

Mereka kemudian mengelilingi ruas jalanan Manggala Wanabakti, Asia Afrika, Pati Unus, Taman Puring, Arteri dan finish di Masjid Raya Pondok Indah untuk berbuka bersama.

President MB SWOI, Ajo sebagai pemrakarsa kegiatan ini mengatakan, dengan aktivitas ini mereka ingin menjalin hubungan baik antar member dan komunitas agar selalu memiliki semangat kebersamaan.

“Tujuan dari kegiatan ngabuburide ini tentunya agar sesama anggota komunitas dan antar komunitas bisa semakin akrab dan jalinan silaturahmi tetap terjaga. Saya mewakili komunitas para pemilik station wagon berharap hubungan baik antar sesama komunitas pemilik station wagon di Indonesia bisa selalu harmonis,” kata Ajo.

Pembina MB SWOI, Komjen Pol. (Purn) Nanan Soekarna mengungkapkan, selain berpuasa, bulan Ramadhan memang menjadi momen saling bersilaturahmi, salah satunya dengan cara ngabuburit dan buka bersama puasa (bukber).

"Saya berharap agenda seperti hari ini dapat memupuk rasa persaudaraan di antara kita, mempererat tali silaturahmi, dan tentunya dapat meningkatkan catatan amal ibadah kita di sisi Allah SWT. Dan semoga acara seperti ini tetap dapat kita laksanakan di tahun-tahun mendatang,” tuturnya.

Helmy Sarosa, Founder Kedai Built Up mewakili segenap anggota komunitas Kedai Built Up sangat mengapresiasi kegiatan positif di bulan suci Ramadhan ini, berharap kegiatan seperti ini membuat pemilik station wagon di Indonesia semakin kompak dan guyub.

Station wagon merupakan mobil sedan dengan atap yang diperpanjang hingga bagian belakang mobil, sehingga membentuk sebuah bagasi besar yang mampu menampung berbagai macam barang.

Versi iniini tak jarang menjadi edisi spesial maupun edisi touring, dengan jumlah yang terbatas , sehingga ia menjadi mobil ini langka.(elk)

About Us | Our Team | Careers | Pedoman Siber | Disclaimer

© 2017 mobilinanews.com All Right Reserved
frodo