Ban Dual Purpose Siap Diproduksi, Bisa Dipakai di Balapan Supermoto

Rabu, 08/03/2017 12:44 WIB

mobilinanews (Jakarta) - Wacana soal digelarnya balapan Supermoto level nasional ternyata juga membuat beberapa produsen ban tanah air siap ambil bagian untuk meramaikan ajang balapan yang mengkombinasikan lintasan aspal dan tanah tersebut.

Salah satunya adalah PT Multistrada Arah Sarana Tbk yang berencana akan meluncurkan ban dual purpose yang didesain untuk dua karakter lintasan antara lain tanah dan aspal. Ban ini nantinya juga akan diproyeksikan untuk digunakan di balapan Supermoto tersebut.

"Balapan supermoto ini memang merupakan bidikan kami. Bukan tanpa alasan karena kami punya produk yang bisa digunakan di balapan tersebut. Tahun ini akan kita luncurkan," ujar Solomon Manalu, Brand Manager 2W PT Multisrada Arah Sarana, Tbk, produsen ban merk Achilles dan Corsa.

"Ban dual purpose ini adalah satu satu tipe yang akan kita luncurkan. Ada beberapa tipe ban lain antara lain ban sport untuk motor 250 cc," lanjut Solomon.

Seperti yang kita ketahui, balapan Supermoto merupakan salah satu cabang balapan yang belum terlalu populer di Indonesia. Namun wacana kejuaraan supermoto yang beberapa waktu lalu sempat direncakan berstatus kejurnas oleh IMI tetap saja mendapat apresiasi positif dari banyak pihak.

Jika benar terselenggara maka tahun 2017 menjadi tahun pertama Kejuaraan Supermoto level nasional digelar di tanah air. Tahun lalu Indonesia sendiri mengisi satu slot tuan rumah putaran ke-2 FIM Asia Supermoto 2016 yang berlangsung di area Stadion Kanjuruhan Malang, Jawa Timur. (adri)

TERKINI
Planet Ban Hadirkan Kampanye Keberlanjutan Industri Otomotif Dalam Bisnis! Maksimalkan Layanan Untuk Konsumen, Ban Goodyear Kini Hadir di Bengkel B-Quik FIF Raup Laba Bersih Rp1,1 Triliun, Naik 16,5 Persen di Kuartal I 2024 PEVS 2024 : Neta V-II Meluncur, Janjikan Kenyamanan Lebih dengan Banderol Harga Cuma Rp200 Jutaan