Serunya Buka Puasa Dengan Pemilik Sirkuit Manggul Lahat dan Legenda Slalom Indonesia

Minggu, 28/05/2017 22:06 WIB

mobilinanews (Jakarta) – Minggu sore (28/5) hingga saatnya menjelang berbuka puasa ngobrol bareng pemilik sirkuit Manggul, Lahat, Sumatera Selatan, H Aswari Rivai dan legenda slalom Indonesia, James Sanger di teras Kemang Village, Jakarta.

Obrolan menarik karena keduanya insan otomotif senior Indonesia. Terlebih, dengan Kak Wari –sapaan akrabnya—tak lain adalah Bupati Lahat 2 periode.

“Saya nggak bisa pungkiri, passion saya ada di olahraga dan balap. Makanya saya merasa perlu membangun sirkuit balap, untuk menampung kegiatan anak muda, tidak hanya di Lahat dan Sumatera Selatan, tetapi seluruh Sumatera dan Indonesia,” ujar kak Wari yang seorang offroader dan crosser.

Tak pelak, sirkuit Manggul dengan panjang 1,6 km adalah terbaik setelah sirkuit Sentul International, Bogor.

“Ini saya persembahkan untuk kita semua. Silakan yang mau pakai sirkuit Manggul, kepada promotor dan penyelenggara event, karena sirkuit Manggul saya peruntukkan untuk Indonesia,” ungkap kak Wari.

James “Cici” Sanger, legenda hidup slalom Indonesia sependapat dengan tokoh gila otomotif dari Lahat itu. “Saya sependapat dengan kak Wari, bahwa sirkuit Manggul untuk kita semua. Karena selain bisa untuk balap motor, juga bisa untuk roda 4 seperti slalom, drifting hingga gokart,” kata Cici.

Obrolan berhenti, karena tanda waktu berbuka puasa sebentar lagi datang. Kami pun masuk sebuah restoran di mana sudah kami pesan sebelumnya. Dan, kami berbuka puasa bersama. (budsan)

TERKINI
Laba Bersih Astra Otoparts Tembus Rp475,0 Miliar Di Kuartal I 2024 Innova Zenix Hybrid: Unggulkan Sektor Performa, Safety, Efisien dan Teknologi Canggih Sambangi Tempat Bersejarah, Wahana Makmur Sejati Ajak Media City Touring Pakai Honda Stylo Suzuki Address 125 2024: Skutik Matic Modern Bernuansa Klasik Yang Tampil Elegan