Semarang Resmi Jadi Tuan Rumah Auto Gymkhana Asia, 22 Juli 2017

Rabu, 07/06/2017 00:06 WIB

mobilinanews (Semarang) – Kota Semarang, Jawa Tengah yang memiliki seabreg fasilitas seperti yang dipersyaratkan akhirnya dipastikan akan menjadi tuan rumah event internasional berlabel Asia Zone Gymkhana Championship 2017. Event akan digelar pada 22 Juli 2017.

Dan, ini akan menjadi torehan sejarah tersendiri bagi ibukota Jawa Tengah itu. Pasalnya, kejuaraan ini kali pertama digelar di bawah naungan FIA (Federation Internationale de I’Automobile) tahun ini untuk level Asia.

Kepastian itu diperoleh setelah Tjahyadi Gunawan dan tim dari Genta Auto & Sport selaku promotor melakukan audensi dengan Walikota Semarang, Hendrar Priadi di Balaikota Semarang, Selasa (6/6).

“Saya sampaikan apresiasi kepada Pak Walikota Semarang, yang telah menyetujui dan mendukung gelaran Auto Gymkhana tingkat Asia ini. Jadi kita sangat beruntung mendapat kehormatan menggelar seri pertama Asia ini,” ujar Tjahyadi Gunawan, komandan Genta Auto & Sport kepada mobilinanews.

Gunawan menambahkan, Semarang dirasa sangat pas untuk penyelenggaraan event yang akan diikuti peserta dari 16 negara tersebut. Karena selain kotanya strategis, juga memiliki destinasi wisata untuk para peserta,”  lanjut promotor balap paling rapi dan produktif ini.

Pada kesempatan itu, Walikota yang juga mantan Ketua IMI Jateng itu menyokong gelaran spektakuler yang bakal menghebohkan di Kota Lumpia itu.

“Saya rasa sangat tepat Kota Semarang sebagai tuan rumah, mengingat berada pada jalur lintas pulau Jawa. Posisinya strategis untuk gelaran internasional seperti ini. Akan memudahkan orang  datang menonton event berkelas ini,” ungkap Hendi, sapaan karib Walikota Semarang.

Dia menambahkan, ini menjadi sebuah lompatan besar karena untuk kesekian kalinya perhatian dunia akan tertuju ke Semarang. “Pemkot Semarang akan melakukan persiapan dengan baik, agar dapat memberikan kesan yang baik pula kepada tamu dari luar negeri pada 22 Juli mendatang,” sambungnya.

Rencananya, event akan memakai venue di  Jalan Pahlawan Semarang yang memiliki panjang dan lebar sangat memenuhi syarat. Belum lagi, letaknya ada di tengah kota Semarang, sehingga akan menjadi hiburan semua kalangan.

Setelah Semarang, seri Asia berikutnya akan digelar di Jepang, Korea Selatan, Malaysia dan Taiwan. (budsan)

TERKINI
PEVS 2024 : Neta V-II Meluncur, Janjikan Kenyamanan Lebih dengan Banderol Harga Cuma Rp200 Jutaan Planet Ban Hadirkan Kampanye Keberlanjutan Industri Otomotif Dalam Bisnis! Chery OMODA E5 Punya Fitur Car Link O, Berikan Kenyamanan Lebih Pada Mobil! Maksimalkan Layanan Untuk Konsumen, Ban Goodyear Kini Hadir di Bengkel B-Quik