Menjelang Idul Fitri, Tata Motors Gelar Lebaran Care 2017

Jum'at, 16/06/2017 10:16 WIB

 mobilinanews (Jakarta) – PT. Tata Motors Distribusi Indonesia (TMDI) selaku Agen Pemegang Merek (APM) Tata Motors di Indonesia kembali mengadakan program Tata Lebaran Care 2017.

Program Tata Lebaran Care 2017 terbagi dalam dua program yaitu, Program Service Gratis dan Bengkel Siaga.

 Program Service Gratis sudah berlangsung mulai tanggal 12 Juni 2017 hingga nanti menjelang hari Raya Idul Fitri 1438 H yaitu, 23 Juni 2017.

 Sedangkan untuk Program Bengkel Siaga dimulai pada 24 Juni hingga 2 Juli 2017.  Dan akan buka selama 12 jam, dari pukul 08.00 – 20.00 untuk melayani konsumen service maupun emergency.

 Dan bengkel siaga akan berada di jalur mudik seperti, Cikarang, Cirebon, Malang, Solo, Semarang, Jombang, Surabaya, dan Lampung.

 Presiden Direktur PT. Tata Motors Distribusi Indonesia, Biswadev Sengupta mengatakan, “Program ini digelar dengan tujuan agar musim liburan lebaran dapat dimanfaatkan oleh konsumen untuk merawat kendaraan dan membuat perjalanan mudik konsumen terasa nyaman dan aman.”

 Selain itu, Program Tata Lebaran Care 2017 juga memberikan gratis jasa pemeriksaan untuk seluruh pemilik produk Tata Motors, baik pemilik kendaran Niaga maupun mobil penumpang Tata Motors diseluruh dealer resmi TMDI. (ria afriliani)

TERKINI
Paguyuban Motor Si Paling Paham Gelar Halal bi Halal di Warung Solo Kemang, Simak Keseruannya Laba Bersih Astra Otoparts Tembus Rp475,0 Miliar Di Kuartal I 2024 Innova Zenix Hybrid: Unggulkan Sektor Performa, Safety, Efisien dan Teknologi Canggih Sambangi Tempat Bersejarah, Wahana Makmur Sejati Ajak Media City Touring Pakai Honda Stylo