Optimalkan Layanan, Astra Otoparts Luncurkan GS ASTRA Solution Center & GS ASTRA Smart

Sabtu, 15/07/2017 19:46 WIB

mobilinanews (Jakarta) – Kendaraan bermotor telah menjadi bagian penting dari kehidupan masyarakat Indonesia, hal ini terlihat dengan populasi jumlah kendaraan bermotor yang terus meningkat setiap tahun.

Populasi kendaraan bermotor saat ini telah mencapai lebih dari 12 juta unit untuk kendaraan roda empat dan lebih dari 80 juta unit kendaraan roda dua. Besarnya peran kendaraan bermotor dalam kehidupan sehari – hari menjadikan kondisi kendaraan yang prima sebagai sebuah keharusan.

 Sebagai salah satu komponen utama, kinerja aki pada kendaraan bermotor harus dijaga agar
 optimal.

Pengguna Kendaraan saat ini masih terbiasa hanya sekedar menggunakan kendaraannya saja, namun kurang memahami bagaimana merawat komponen-komponen yang terdapat di dalam kendaraannya, termasuk aki.

Perawatan yang kurang baik dan penanganan yang salah dapat menyebabkan rusaknya aki disaat yang tidak terduga. Banyak kejadian dimana masyarat membutuhkan layanan darurat dan cepat karena kendaraan bermotor yang mati karena aki yang rusak secara tiba-tiba.

Menjawab kebutuhan konsumen akan hal tersebut, Astra Otoparts meluncurkan GS ASTRA Solution Center dan GS ASTRA Smart, pada hari Kamis, 13 Juli 2017 di Super Shop&Drive Kelapa Gading. GS ASTRA Solution Center dan GS ASTRA Smart saat ini berlokasi di 5 titik outlet Shop&Drive di DKI Jakarta dan akan terus ditambah hingga menjangkau seluruh wilayah Indonesia.

GS ASTRA sebagai salah satu produk unggulan dari Astra Otoparts dan merupakan market leader untuk aki kendaraan roda empat dan aki kendaraan roda dua menaruh perhatian khusus terhadap konsumennya yaitu para pengguna kendaraan bermotor. Kurangnya pengetahuan masyarakat mengenai produk aki menjadi salah satu alasan Astra Otoparts meluncurkan GS ASTRA Solution Center dan GS ASTRA Smart.

Direktur Astra Otoparts, Yusak Kristian mengungkapkan bahwa GS ASTRA Solution Center dan GS Smart ini merupakan inovasi dari layanan GS ASTRA untuk konsumen.

“Adanya GS ASTRA Solution Center dan GS ASTRA Smart ini merupakan cara mudah untuk semua pengguna kendaraan bermotor di Indonesia untuk mendapatkan layanan terpecaya atas segala kebutuhan dan permasalahan mengenai aki serta kepastian kepada konsumen untuk mendapatkan produk GS ASTRA yang asli,” ujar Yusak Kristian.

GS ASTRA Solution Center merupakan sebuah layanan resmi dari merek GS ASTRA kepada seluruh pengguna kendaraan yang berfungsi sebagai pusat informasi mengenai aki & layanan bantuan terhadap permasalahan aki, yang didukung dengan layanan call center 15-000-15 maupun bengkel representatif.

Dengan GS ASTRA Solution Center, saat pengguna kendaraan membutuhkan semua informasi terkait aki seperti tipe dan jenis aki yang sesuai dengan kebutuhan kendaraan, bagimana cara perawatan aki yang benar, bagaimana menangani aki yang bermasalah, ataupun di saat butuh bantuan layanan darurat saat aki kendaraan mati dijalan, GS ASTRA Solution Center menjadi pilihan bagi semua pengguna kendaraan yang membutuhkan informasi dan layanan seputar aki.

 Selain GS ASTRA Solution Center, Astra Otoparts secara bersamaan juga meluncurkan GS ASTRA Smart. GS ASTRA Smart adalah identitas dari jaringan outlet resmi GS ASTRA yang menjual produk-produk GS ASTRA yang asli.

Logo GS ASTRA Smart ini akan disematkan di retailer GS ASTRA yang memenuhi persyaratan tertentu dan hanya menjual produk-produk GS ASTRA yang asli.


“Dengan membeli aki GS ASTRA di toko berlogo GS ASTRA Smart, konsumen tidak perlu khawatir lagi akan keaslian produk GS ASTRA nya”, ungkap Chief Executive Marketing Astra Otoparts, Rio Sanggau.

Peluncuran kedua layanan ini untuk mempertahankan posisi GS ASTRA sebagai market leader untuk aki kendaraan roda empat dan aki kendaraan roda dua. Selain memberikan produk dengan kualitas terbaik dan teknologi terdepan, GS ASTRA memiliki komitmen yang kuat untuk memberikan pelayanan yang terbaik bagi konsumen.

Pada awal peluncuran ini GS ASTRA telah bekerja sama dengan 5 outlet Shop&Drive di Indonesia, diantaranya Super Shop & Drive Kelapa gading, Super Shop & Drive Ampera, Shop & Drive Pondok Kelapa, Shop & Drive Tanjung Duren dan Shop & Drive Benhil. (budsan)

TERKINI
WahanaArtha Ritelindo Rayakan Hardiknas dengan Program dan Promo Spesial GIIAS 2024: Dorongan Konsisten untuk Industri Kendaraan Bermotor Indonesia Bocor, Motor Listrik TVS iQube Terbaru Akan Rilis Dengan Harga Rp 50 Jutaan, Berikut Spesifikasi Lengkapnya! Eshark Rok Cup 2024 : Rafie Farhan Siddiq Rebut Trofi Juara 2 Entry Level, Sebelumnya Hanya Juara 5