Bambang Gunardi Bakal Maju, Bursa Caketum IMI DKI Memanas

Senin, 17/07/2017 10:33 WIB

mobilinanews (Jakarta) – Makin seru aja nih bursa calon Ketua Umum Pengprov IMI DKI. Itu setelah tokoh senior yang pernah lama sebagai komisi balap motor FIM dan Kabid Olahraga PP IMI, Bambang Gunardi dikabarkan juga bakal maju.

Ketika hal itu dikonfirmasi yang bersangkutan, tokoh yang telah kenyang pengalaman di organisasi otomotif dunia dan Indonesia ini tidak menampik.

Lalu, apa visi misi Pak BG –sapaan karib – tokoh yang telah berusia 70 tahun ini?

“Saya andaikan pengalaman, dan tahu DKI hampir tidak ada lahan, tertibkan balap liar, peningkatan SDM dan pendekatan dengan Agen Pemegang Merek (APM) kendaraan,” ujar Pak BG kepada mobilinanews.

Dengan bisa melakukan pendekatan kepada APM, maka diharapkan bisa menghasilkan tenaga kerja untuk bengkel-bengkel.

“Lalu program lainnya, akan menggalakkan di bidang turing serta program bersih lingkungan (environment),” lanjutnya.

Sebelumnya, Pengprov IMI telah melakukan pleno dan menetapkan tanggal pelaksanaan Musprov yaitu pada 28 Oktober 2017.

Sebelum ini, telah muncul nama-nama bakal calon ketum IMI DKI seperti Anondo Eko, Puguh Wirawan, Sigit Widyanto, Dodi Irawan, Bimo Pradikto dan Robert Batubara.   

Siapa bisa mengalahkan Pak Bambang Gunardi? (budsan)

TERKINI
Adrian Newey Ternyata Bukan Pindah ke Ferrari atau Mercedes, Tapi Tim Ini Bakal Menampungnya Spesifikasi Seres E1, Peraih Penghargaan Most Affordable EV Car dalam PEVS 2024 Mengesankan, Xiaomi Tunjukkan Inovasi Proses Produksi Mobil Listrik SU7 Setiap 76 Detik Sekali Hyundai dan Grab Salurkan Alat Bantu Gerak dan Kursi Roda Kepada Penyandang Disabilitas