ISSOM Seri 3 2017 : Lutfhi Hartazia Kembali Raih Podium di Honda Jazz Speed Challenge

Selasa, 25/07/2017 17:36 WIB

mobilinanews (Jakarta) – Ajang balap Indonesia Sentul Series of Motorsport (ISSOM) seri ketiga kembali digelar pada 22-23 Juli 2017 di Sirkuit International Sentul, Bogor, Jawa Barat.

Persaingan pun mulai terlihat untuk menduduki posisi teratas di klasemen ketiga seri balap bergengsi kelas Honda Jazz Speed Challenge.  Tidak terkecuali untuk pebalap muda berbakat yang mendapat dukungan dari de Most Racing Team, Luthfi Hartazia.

Pada sesi kualifikasi, Luthfi sudah menorehkan catatan waktu terbaik yaitu 1 menit 57,3 detik,  meskipun hal tersebut dirasa oleh Luthfi memiliki penurunan dibanding seri sebelumnya.

“Untuk seri ketiga kali ini tidak ada kendala yang berarti, hanya saja hasil nya memburuk dibanding seri sebelumnya.  Tapi dengan persaingan yang ketat, saya tetap bisa meraih podium 2 di kelas One Make Race 1500 CC,” ungkap pria bernama lengkap Muhammad Luthfi Hartazia Putra.

Dengan menggunakan kendaraan Honda Jazz 2016, Luthfi berhasil meraih podium 2 dikelas Honda Jazz Speed Challenge pada kategori Pro dengan pencapaian best time 1 menit 57,0 detik.

Kualitas bermain Luthfi memang sudah terlihat sejak berlangsungnya seri pertama dan kedua ISSOM 2017.  Namun ia mengaku masih akan terus fight disetiap seri nya.

“Untuk seri berikut, ada beberapa part mobil yang mau diberesin, yang kurang akan ditambahin lagi.  Tapi tidak ada persiapan khusus selain lebih optimal dan berlatih sebaik mungkin,” tutup Luthfi. (ria afriliani)

TERKINI
Begini Cara Mudah Melihat Kampas Rem Lewat Indikator Motor, Simak Tata Caranya! Spesifikasi Nissan Magnite: SUV Kompak yang Bikin Honda HRV Kehabisan Napas! Komunitas Pengendara Kendaraan Listrik dan Keseruan Parade di PEVS 2024 AC Mobil Tidak Dingin, Coba Lakukan 6 Cara Ini Agar Temperatur Suhu Dalam Mobil Tetap Stabil!