Latihan Keras, Maalik Bintang Alisyahbana Optimis Podium di Gokart Sentul

Rabu, 26/07/2017 10:28 WIB

mobilinanews (Jakarta) – Menghadapi seri 4 Kejurnas Gokart Rok Cup Indonesia yang digelar di Sentul International Karting Circuit, Bogor, Minggu (30/7), pegokart Maalik Bintang Alisyahbana optimis bisa meraih podium.

Itu karena Kemas Bintang – sapaan karibnya-- yang akan turun di kelas Minirok, telah melakukan persiapan maksimal.

“Semenjak abis bulan Ramadhan, Bintang latihan cukup intens. Setiap minggu, 3 kali latihan selama 2 minggu. Tak hanya itu, Bintang juga akan latihan lebih awal mulai haris Kamis di Sentul, agar lebih maksimal,” ujar Kemas Haikal, sang ayah kepada mobilinanews.

Wajar saja Kemas Bintang canangkan podium. Pasalnya, pada seri sebelumnya, pegokart berbakat asal Sumatera Selatan yang disupport bakal calon Gubernur, H. Aswari Rivai SE menggondol podium 3.

Siswa kelas 4 SDIT Al Furqon, Palembang ini, meraih podium 3 seri Rok Cup Asia dan juga nasional.

“Sementara overall posisi ke-5, tapi masih ada sisa 2 seri lagi. Kalau memang bisa ada peluang bisa masuk 3 besar overall nasional. Tapi apapun hasilnya, tetap cukup baik, mengingat baru tahun ini Kemas Bintang naik kelas Minirok,” terang Kemas.

“Saya akan berusaha yang terbaik saja. Semoga bisa naik podium lagi,” ujar Kemas Bintang yang memperkuat tim Kanaka Racing Birel Art Indonesia. (budsan)

TERKINI
Begini Cara Mudah Melihat Kampas Rem Lewat Indikator Motor, Simak Tata Caranya! Spesifikasi Nissan Magnite: SUV Kompak yang Bikin Honda HRV Kehabisan Napas! Komunitas Pengendara Kendaraan Listrik dan Keseruan Parade di PEVS 2024 AC Mobil Tidak Dingin, Coba Lakukan 6 Cara Ini Agar Temperatur Suhu Dalam Mobil Tetap Stabil!