Gelar Juara Nasional Gokart 2017 Akan Terjawab Akhir Pekan Ini

Selasa, 05/09/2017 17:03 WIB

mobilinanews (Sentul) - Seri pamungkas atau seri final kejuaraan nasional (kejurnas) gokart 2017 bertajuk Eshark Rok Cup Indonesia siap digelar Minggu (10/9) akhir pekan ini di Sentul Karting Circuit, Bogor. 

Hal yang menarik perhatian adalah untuk kelas-kelas unggulan belum ada satupun pegokart yang sudah mengunci gelar juara nasional. Faktor lain yang membuat seri final akan lebih menegangkan adalah poin yang dilipatkan gandakan menjadi 200 persen. 

"Kita memang membuat regulasi penghitungan point agak berbeda di setiap seri, jadi apabila ada pembalap yang ikut dipertengahan seri masih terbuka peluang untuk menjadi juara nasional," kata Ade Satyaningtyas dari pihak penyelenggara. 

Jelang seri final, Silvano Christian masih memimpin klasemen sementara kelas senior. Namun Silvano harus ekstra hati-hati karena pastinya akan mendapat ancaman dari juara nasional tahun lalu Keanon Santoso. 

Sementara di kelas junior, Rava Mahpud masih di peringkat pertama disusul M Tirta Chandra Alim. (adri)

TERKINI
Brand Kendaraan Listrik BYD, Pastikan Tampil di Ajang PEVS 2024 di JIExpo Kemayoran Jakarta OnePrix 2024 Palopo Sulsel : Andi Gilang Crash, Hafid Pratama Sabet Juara Kelas OP1 Expert Race 2 MotoGP Spanyol 2024 : Francesco Bagnaia Pimpin Skuad Ducati, Kuasai Podium Juara OnePrix Palopo 2024 : Andi Gilang dari ART Yogyakarta Juara OP1 Expert, Diwarnai Hujan Deras dan Red Flag