Speed Offroad Paramount 2017 : Yusdar Umar Incar Posisi 3 Besar Overall Kelas Free For All

Rabu, 08/11/2017 18:22 WIB

mobilinanews (Serpong) - Si Algojo panco yang menjelma sebagai offroader papan atas nasional, Yusdar Umar bertekad cetak hasil terbaik pada seri 5 Kejurnas Speed Offroad di sirkuit Paramount Land, Gading Serpong, Tangerang, Sabtu-Minggu (11-12/11).

"Ya, persiapan menyangkut kendaraan selalu dipersiapkan yang terbaik menjelang perlombaan. Kali ini, saya ingin berprestasi terbaik," ujar Yusdar kepada mobilinanews.

Andalan tim Jhonlin Marine Racing Team Kalimantan Selatan ini memang kurang beruntung, terutama pada seri 3 lalu dengan gagal menyelesaikan finish di SS4.

"Mengalami masalah pada transmisi mobil, sehingga berhenti dan tidak bisa finish. Jadi poinnya kosong di seri 3," terang Yusdar.

Padahal di seri pembuka Banjarbaru, Kalimantan Selatan, putra Banda Neira, Maluku ini berhasil menyodok finish kedua kelas Free For All di bawah Donny Syahputra.

Kemudian pada seri 2 bertengger di posisi lima dan hal serupa diulangi lagi pada seri 4 lalu di sirkuit Paramount Land, Gading Serpong.

"Saya masih memiliki peluang untuk 3 besar overall, karena poin saya dengan Rifat Sungkar dan Andi Baihaki beda tipis saja. Semoga kali ini bisa melaju ke depan," harap Yusdar yang kembali akan dinavigatori Hade Mboi yang sangat berpengalaman.

Saat ini Yusdar ada di peringkat 5 klasemen dengan 42 poin di bawah Jhoni (70 poin) Donny Syahputra (61), Rifat Sungkar (50) dan Andi Baihaki dengan 43. (budsan)

TERKINI
Planet Ban Hadirkan Kampanye Keberlanjutan Industri Otomotif Dalam Bisnis! Maksimalkan Layanan Untuk Konsumen, Ban Goodyear Kini Hadir di Bengkel B-Quik FIF Raup Laba Bersih Rp1,1 Triliun, Naik 16,5 Persen di Kuartal I 2024 PEVS 2024 : Neta V-II Meluncur, Janjikan Kenyamanan Lebih dengan Banderol Harga Cuma Rp200 Jutaan