Wow, Musa Arjianshah Kuasai 2 SS Awal Kejurnas Speed Offroad 2017 Paramount Serpong

Sabtu, 11/11/2017 22:33 WIB

mobilinanews (Serpong) - Luar biasa kiprah Musa Arjianshah kali ini. Offroader asal Medan, Sumatera Utara ini menguasai 2 Special Stage (SS) Kejurnas Speed Offroad di sirkuit Paramount Land, Gading Serpong, Tangerang, Sabtu (11/11).

Pada SS1 yang digelar pagi, putra pereli senior dan kandidat Wakil Gubernur Sumatera Utara, Ijeck ini mencetak waktu 03.33.249. sedangkan di SS kedua yang digelar sore harinya, mengukir waktu 03.42.829.

Torehan waktu mahasiswa semester 3 jurusan management Universitas Parahiyangan Bandung ini meninggalkan para pesaing kuatnya dan kandidat juara umum Henri Dunan (BJM) dan Yedidiah Soerjosoemarno (Pertamax Motorsport).

"Lebih konsen ajalah intinya om. Jangan banyak eksperimen aja hehe," ujar andalan tim 7 Saudara Bank BJB Bla Bla Bla kepada mobilinanews.

Jadi pada seri-seri sebelumnya, banyak melakukan eksperimen dong, Ji?

"Nggak lah. Kan mobilnya yang trouble. Kalau nggak, kesatu juga om, seperti tahun lalu," ungkap Arji yang didampingi navigator senior, Herry Koentoyo.

Namun perjuangan belum selesai. Karena untuk menang di seri terakhir ini, Arji masih harus bersaing dan tampil perfect pada 2 SS penentuan hari Minggu besok.

"Peluang untuk juara nasional Group G1 memang sudah tertutup. Tetapi kalau bisa juara di seri terakhir, adalah hiburan yang cukup membanggakan," ujar Arji yang juga seorang pereli berbakat ini.

Menariknya, melihat catatan waktu yang dicetak Arji hari ini, membuatnya berpeluang masuk 20 besar overall hari Minggu besok.

Secara mengejutkan, dengan mobil Polaris UTV 1000cc bisa menyodok peringkat 12 overall.

Semoga besok tidak ada trouble dan lancar jaya ya lae. (budsan)

TERKINI
Dewan Tiongkok dan Periklindo Komitmen Memperkuat Industri Kendaraan Listrik di Indonesia MOU PT International Chemical Industry dan PT Senzo Feinmetal Perkuat Orbit Triton Untuk Efisiensi Kerja Industri Hadirkan Gaya Berkelas, Vespa Rilis Vespa Primavera dan Vespa Sprint 2024 Terbaru! Kontribusi Jaga Keberlanjutan, PEVS 2024 Bawa Semangat Net Zero Emission 2060