Cucu Hengky Iriawan Naik Podium Kedua Di Cina

Rabu, 06/05/2015 07:05 WIB

mobilinanews.com (Cina) – Namanya Yasuo Senna Iriawan. Tapi di kalangan balap gokart lebih dikenal dengan Senna King. Memiliki ciri khas ; sebelum balap selalu tampak nerveous. Hanya sekejab, lalu langsung tancap gas.

Akhir pekan lalu tepatnya Minggu (3/5) Senna King berhasil naik podium 2 pada putaran kedua Renault Clio Cup di Guangdong International Circuit, Cina. Saat penerimaan hadiah, ia mengalungkan bendera merah putih.

Senna King berlaga penuh agresif. Mengingatkan pada mendiang sang kakek yang merupakan pegokart jawara Asia di zamannya. Start dari posisi ketiga race dua itu, ia melakukan start yang buruk sehingga sempat melorot ke posisi lima.

senna

Namun dengan karakternya yang agresif, pelan tapi pasti pebalap yang memperkuat bendera Humpuss Junior Racing Team ini bisa menyalip satu per satu pebalap di depannya. Hingga akhirnya finish kedua hanya dengan selisih waktu 2 detik saja dengan Michael sang juara.

“Mestinya Senna King bisa merebut juara pertama. Tetapi, bisa mengejar ketertinggalanya sudah bagus. Dari semula terpaut 6 detik menjadi 2 detik sudah oke punya. Yang jelas, event ini menjadi ajang menempa ilmu bagi dia,” sebut Stanley Iriawan, sang ayah sekaligus manajer kepada mobilinanews.

Secara keseluruhan tim sangat puas dengan pencapaian Senna. Meski diakui masih banyak pekerjaan rumah yang harus dikerjakan, terutama menghadapi seri selanjutnya di Zhuhai, Cina, Juni mendatang.

Karena DNF (tidak finish) di race 1, Senna harus puas menempati klasmen 3 umum. Masih ada 4 seri ke depan, dan diharapkan dapat memperbaiki posisinya  memenuhi target  sebagai juara seri di tahun ini.

Tim berterima kasih terhadap dukungan sponsor Humpuss Group, Mangkuluhur City, Crown Plaza Jakarta dan Lor-In Group.

TERKINI
Laba Bersih Astra Otoparts Tembus Rp475,0 Miliar Di Kuartal I 2024 Innova Zenix Hybrid: Unggulkan Sektor Performa, Safety, Efisien dan Teknologi Canggih Sambangi Tempat Bersejarah, Wahana Makmur Sejati Ajak Media City Touring Pakai Honda Stylo Suzuki Address 125 2024: Skutik Matic Modern Bernuansa Klasik Yang Tampil Elegan