MGK Kemayoran Sediakan Lot Premium Untuk Bengkel dan Perawatan Mobil

Minggu, 24/12/2017 12:28 WIB

mobilinanews (Jakarta) - Bagi penggemar utak-atik mobil di Jakarta pasti sudah tidak asing lagi dengan sentra onderdil MGK Kemayoran, Jakarta.

 Mal otomotif di Jakarta Pusat yang sebagian besar lantainya didominasi kegiatan niaga otomotif ini dikenal sebagai pusat jual beli mobil baru dan bekas serta penjualan onderdil, aksesori, peranti audio, bengkel dan perawatan mobil.

Setelah hampir satu dekade terakhir sukses dipercaya ratusan tenant otomotif, diantaranya puluhan pedagang mobil yang menghuni lantai 2 dan 3, lalu ratusan penyedia aksesori, audio dan onderdil di lantai 5 dan 6, kini MGK menyediakan lantai 7 dan 8 untuk tenant premium.

“Atas permintaan dan kebutuhan beberapa tenant yang sudah lama di lantai 5 dan 6, kami akomodir di lantai 7 dan 8 ini yang lebih premium,” jelas Suyitno dari manajemen pengelola MGK Kemayoran.

Menurutnya, di lantai baru ini punya keunggulan area tenant yang lebih luas. Sehingga para tenant punya keleluasaan ruang menampilkan sejumlah unit display-nya. Ditambah lagi untuk pengerjaan instalasi produk dan jasa lebih mudah karena berada dalam satu area dengan ruang showroom tenant.

Pastinya tenant dapat menampung mobil konsumennya lebih banyak karena area yang dimiliki lebih luas dibanding di lantai 5 dan 6. Seluruh lantai ber-AC.

Pantauan Mobilinanews, di lantai 8 hanya menampung enam tenant meliputi gerai aksesori, audio dan perawatan mobil. Sisanya di lantai tujuh terdapat empat gerai bengkel dan perawatannya.

“Di sini lebih nyaman karena areanya luas, saya bisa pajang banyak produk aksesori. Customer pastinya lebih nyaman untuk datang dan memilih produk lalu langsung dipasang di mobilnya dengan leluasa karena tidak khawatir berdesakan dengan mobil dari customer toko lainnya,” jelas Erik, komandan gerai Banteng Mas di lantai 8 yang menyediakan beragam peranti off-road.

Mau nyaman pasang aksesoris dan service mobil, silakan mampir ke mal otomotif MGK Kemayoran. (anto)

TERKINI
Wuling Resmi Membuka Pemesanan Cloud EV di Ajang Periklindo Electric Vehicle Show 2024 Mitsubishi Fuso Mensupport Jambore Canter Mania di Jambi, Solidaritas Tiada Batas! PEVS 2024: Dukung Percepatan Transisi Kendaraan Listrik di Indonesia Pameran PEVS 2024: Bluebird Tambah Taksi Listrik!