Berusia 9 Tahun, Adik Kandung Galang Hendra Podium 1 di Kelas Baru YSR 2018

Senin, 09/04/2018 13:09 WIB

mobilinanews (Sentul) - Usianya baru 9 tahun dan menjadi peserta paling muda di kelas baru Yamaha Sunday Race (YSR) 2018 yaitu kelas All New R15 Idemitsu Junior Pro. Di seri perdana YSR 2018 yang berlangsung Minggu (8/4) kemarin di Sirkuit Sentul, nama Aldy Satya Mahendra langsung menjadi buah bibir berkat performa apiknya melahap lintasan Sentul.

Siapa yang menyangka Aldy ternyata adalah adik kandung dari rider Yamaha Racing Indonesia, Galang Hendra Pratama. Disaksikan langsung oleh sang kakak yang juga bakal terbang ke Eropa, Aldy sepertinya ingin membuktikan kepada publik kalau dirinya tidak kalah hebat dari Galang.  

"Senang bisa juara," ujar Aldy dengan nada polos.

Di kelas R15 Junior Pro yang berisikan pembalap-pembalap muda ini, Aldy mengungguli Wahyu Nugroho yang juga merupakan adik kandung freestyler Wawan Tembong di posisi kedua disusul Candra Hermawan di podium ketiga.

"Tadi waktu lepas start sempat disalip Wahyu terus di lap 2 saya salip wahyu lagi," lanjut Aldy menceritakan momen balapannya.

Seperti dugaan, Aldy memulai balap sejak diusia sangat belia dan dimentori langsung oleh sang kakak, Galang Hendra. "Awal balapan dari TK, pertama balap di motocross lalu ke roadrace motoprix dan Yamaha Cup Race (YCR). Yang ngajarin mas Galang," paparnya.

Good luck Aldy, semoga bisa mengikuti jejak sang kakak ya. (adri)

TERKINI
Wuling Resmi Membuka Pemesanan Cloud EV di Ajang Periklindo Electric Vehicle Show 2024 Mitsubishi Fuso Mensupport Jambore Canter Mania di Jambi, Solidaritas Tiada Batas! PEVS 2024: Dukung Percepatan Transisi Kendaraan Listrik di Indonesia Pameran PEVS 2024: Bluebird Tambah Taksi Listrik!