Keren, Ini 3 Keunggulan Utama DFSK Glory 580 di Indonesia

Selasa, 05/06/2018 16:20 WIB

mobilinanews (Bandung) - DFSK Glory 580 hadir di Indonesia dengan keunggulan istimewa dibandingkan SUV lain di kelasnya.

 Dimulai dari kualitas produknya yang dibuat di pabrik dengan konsep industri 4.0 di Cikande, Serang, Banten, DFSK Glory 580 dibuat oleh putra-putri bangsa Indonesia dengan standar kualitas global.

Berkonsep 'smart factory' menghadirkan tiga keunggulan utama: “Super Space, Super Driving Experience, dan Super Warranty“ di mana tak hanya menjadi yang lebih baik di kelasnya, namun juga dapat melebihi ekspektasi konsumen.

Super Spacious, sosok DFSK Glory 580 menjadi yang terbaik di kelasnya, dengan dimensi panjang, lebar dan tinggi 4680 mm/1845 mm/1715 mm, wheelbase yang mencapai 2780 mm, serta panjang bagasi yang bervariasi mulai 390 – 1960 mm yang menjadikan DFSK Glory 580 jauh di depan ukuran mobil sekelasnya, memberikan keunggulan keleluasaan terbaik.

 Lebih dari 30 ruang penyimpanan di dalam kabin memberikan kepraktisan bagi penumpang. Tak hanya itu, layout tempat duduk 2+3+2 menjadikan pemilik memiliki fleksibilitas untuk mengatur ruang kabin sesuai dengan kebutuhannya.

Super Driving Experience, dalam hal performa DFSK Glory 580 memiiki pilihan mesin 1.8-liter dan 1.5T turbocharger, dengan tenaga puncak 102kW dan 110kW.

 Chassis-nya telah dikembangkan secara akurat oleh para tim ahli global, yang mampu beradaptasi pada berbagai kondisi, dan mampu mengendalikan lebih dari 200 titik getaran dan kebisingan (NVH).

 Di saat yang bersamaan, DFSK Glory 580 juga dilengkapi dengan berbagai fitur pintar dan fitur keselamatan terbaik di kelasnya, antara lain: sistem rem anti-lock (ABS), electronic brake force distribution (EBD), electronic brake assist (EBA), electronic parking brake (EPB), fungsi HHC uphill assist, tire pressure monitoring system (TPMS), driving recorder, kamera parkir 360-degree panoramic, layar sentuh 10-inch, setir berlapis kulit dengan tombol multi-fungsi, smart key dan lainnya, membuat DFSK Glory 580 menjadi model paling aman dan pintar di kelasnya yang memberikan "Super Driving Experience."  

Super Warranty, Lebih jauh lagi, DFSK Glory 580 menawarkan garansi 7 tahun / 150,000 km. 

Tak hanya itu, dalam pengadaan suku cadang dan komponen, DFSK telah bekerjasama dengan penyalur komponen global seperti Bosch, TRW, Delphi, dan Yanfeng Johnson.

 Di mana di saat yang sama, meningkatkan standar perakitannya dan memberikan kualitas terbaik untuk Glory 580.

Pertama di Indonesia, Bebas Khawatir dengan Jaminan Garansi 7 tahun
Selain keunggulan dalam spesifikasi teknis, DFSK Glory 580 menawarkan keunggulan Super Warranty hingga 7 tahun/150.000 km di pasar Indonesia, dimana masa garansi, cakupan garansi, dan nilai garansi yang diberikan DFSK Glory 580 menciptakan standar tertinggi bagi industri otomotif Indonesia.

 Cakupan garansi Super Warranty ini termasuk hampir semua komponen utama bodi, mesin dan transmisi serta komponen utama chassis, elektrikal dan beberapa bagian aksesoris. 

Jaminan 7 years/150,000 kilometer ini akan diberikan oleh seluruh dealer di Indonesia.

 Semua komponen merupakan komponen asli dari pabrik, dengan profesionalisme yang lebih tinggi serta jaminan kualitas. "Super Warranty" adalah garansi paling komprehensif, paling tulus dan paling layak didapat. (budsan)

TERKINI
GWM Indonesia dan Ideafest Menyelenggarakan Diskusi Inspiratif yang Membahas Transformasi Industri Melalui Pengalaman Baru Hyundai Staria Hybrid: MPV Mewah dengan Teknologi Hybrid Unggulan Dealer BYD Cibubur Sebagai Salah Satu Flagship Dealer di Indonesia, Dilengkapi Fasilitas Lengkap OnePrix 2024 Palopo : Insiden Sikut dan Dorong Oleh Riki Ibrahim, Akibatkan Pembalap Kehilangan Posisi, Harusnya Disanksi