Wow Crosser Tim Merah Putih ke MXGP 2018 Digembleng Johny Pranata di Malang

Jum'at, 08/06/2018 14:05 WIB

mobilinanews (Jakarta) – Menghadapi kerasnya persaingan di ajang kejuaraan dunia MXGP 2018 di Pangkalpinang (Bangka Belitung) dan Semarang (Jawa Tengah), 9 crossser Indonesia saat ini tengah melakukan pemusatan latihan di Malang.

“Mereka sudah masuk TC (training center) di Malang sejak tanggal 4 Juni kemarin dan berlangsungg hingga 10 Juni mendatang. Kenapa di Malang, karena selain ada tempat latihan yang memiliki fasilitas lengkap, yang semua disiapkan oleh mas Daniel Tangka mantan crosser nasional,” ujar Medya Saputra, manajer tim Indonesia kepada mobilinanews.

Para crosser yang akan turun di Pangkalpinang, 1 Juli 2018 dan Semarang, 8 Juli 2018 tersebut digembleng oleh Johny Pranata mantan crosser dan legenda motocross sebagai pelatih kepala dengan dibantu Aep Dadang Supriatna.

“Setelah tanggal 10 Juni, mereka kami liburkan untuk Lebaran sampai 22 Juni. Awalnya, kami rencanakan untuk latihan di Pangkalpinang di venue MXGP nanti. Tapi tidak diizinkan karena takut bisa merusak sirkuit, akhirnya dari tanggal itu hingga 25 Juni mereka akan berlatih di klub masing-masing,” terang Medya yang juga Wakil Ketua Umum Olahraga Sepeda Motor IMI Pusat.

Tanggl 25 Juni, 9 crosser yang mendapat support apparel dari Ardians, AHRS dan yang lain tersebut segera merapat ke Pangkalpinang untuk persiapan mengikuti kejuaraan dunia.

Ke-9 crosser Indonesia yang akan tampil di Indo MXGP 2018 melalui jalur wild card tersebut adalah Aldi Lazaroni, Asep Lukman, Farhan Hendro, Rizky HK, Lewis, Yosua Pattipi, Hilman Maksum, Diva Ismayana dan Muhammad Delvintor. (budsan)  

TERKINI
PT BYD Motor Indonesia Menandatangani Kerja Sama Pembelian Lahan dengan PT Suryacipta Swadaya untuk Pengembangan Industri EV BYD di Indonesia Ingin Tampil Beda, Ini Referensi Modifikasi Wuling Air EV dari Tomi Airbrush 3.000 Lebih Konsumen Motor Honda Memilih Jadi Member Honda VIP Card Platinum Plus Hampir 100 Peserta Mengikuti Kompetisi Safety Riding Motor Honda Regional Jakarta-Tangerang, Ini Daftar Pemenangnya