Jaringan Diler Resmi DFSK Siap Melayani Konsumen

Jum'at, 20/07/2018 00:20 WIB

mobilinanews (Jakarta) - Layanan purna jual menjadi sangat penting untuk kelangsungan bisnis otimotif.Maka itu DFSK akan semakin memperkuat jaringannya sebanyak 50 outlet hingga akhir tahun 2018 ini.

 Tentunya outlet tersebut memiliki fasilitas penjualan, purna jual dan layanan suku cadang.

“Kota-kota besar di Indonesia akan menjadi target kami membuka jaringan pada masa awal ini. Potensi dan perkembangan market di masing-masing kota tersebut menjadi pertimbangan kami dalam menentukan pembukaan jaringan," ujar Franz Wang, Managing Director of Sales Center PT. Sokonindo Automobile.

Sumatra, Jawa, Bali, Kalimatan, Sulawesi dan Indonesi Bagian Timur akan menjadi fokus untuk menjawab kebutuhan masyarakat. 

"Kami menjamin konsumen mendapatkan kepuasan maksimal dalam membeli ataupun melakukan perawatan kendaraannya,” ujar Franz Wang.

Hingga saat ini, DFSK telah memiliki jaringan outlet di seluruh Indonesia  seperti Jabodetabek, Medan, Pekanbaru Lampung, Bandung, Cirebon, Semarang, Yogyakarta, Kudus, Sidoarjo, Surabaya, Denpasar, Makassar dan Kupang. (budsan)

TERKINI
Kontribusi Jaga Keberlanjutan, PEVS 2024 Bawa Semangat Net Zero Emission 2060 PEVS 2024 : Motor Listrik Gesits untuk Semua Kalangan, Cicilan Ringan, Konsumen Bisa Memiliki Tanpa Uang Muka Ternyata Honda FL5 dan Hyundai N TCR Diangkut Pesawat ke Sepang, Oleh Bee Logistics Transworld Perusahaan Milik Perally H. Andy Surya Santosa Wuling Cloud EV, Mobil Listrik Futuristik Dilengkapi Fitur Canggih Untuk Kenyamanan