GIIAS 2018 : Toyota Avanza Didisplay Secara Eksklusif di Beyond Service, Ini Alasannya

Selasa, 07/08/2018 20:30 WIB

mobilinanews (Tangerang) – Kendaraan MPV (Multi Purpose Vehicle) andalan PT. Toyota Astra Motor (TAM), Avanza tidak kelihatan di antara  puluhan line up yang didisplay di ajang GIIAS hall 10 hingga hari kelima Senin (6/8/2018).

Padahal, model yang lain mejeng di booth yang luas terletak tak jauh dari pintu 10 itu. Ada apa ini?

“Iya, sengaja tidak didisplay di depan. Tapi, kalau Anda ke arah belakang (di balik pemisah dengan ruang display), di Beyond Service, ada unit Grand New Avanza lengkap dengan peralatan kemah untuk keluarga,” ujar Fransiscus Soerjopranoto, Executive General Manager PT TAM kepada mobilinanews.

Beyond Service adalah tempat calon konsumen pembeli mobil Toyota melakukan negosiasi atau pertanyaan terkait tata cara pembelian mobil, sekaligus lembaga leasing sudah tersedia di situ.

“Tujuannya, mendekatkan customer dengan Avanza yang merupakan mobil keluarga sejuta umat yang ke depan masih akan menjadi andalan Toyota dan tetap diminati para keluarga di Indonesia,” terang Soerjo.

Hingga sekarang, Avanza telah beberapa kali dilakukan penyegaran dengan penjualan 5 ribu sampai 6 ribu unit per bulan pada tahun ini. Angka yang cukup besar dan berharap bisa ditingkatkan lagi.

Nyatanya, meski keluar produk baru dari beberapa brand pesaingnya, TAM tenang-tenang aja. Bahkan ketika banyak orang memprediksi bakal lahir model baru atau penyegaran yang lebih signifikan di GIIAS 2018, ternyata tidak demikian.

“Belum ada rencana untuk melakukan penyegaran untuk produk Avanza. Mungkin di akhir tahun. Saya kasih bocoran aja dikit ya, kami akan meluncurkan produk baru di tahun ini. Biar nggak penasaran, saya kasih sedikit cluenya : mobil passenger,” pungkas Soerjo sembari tersenyum.

Update terakhir, akhirnya unit Avanza Veloz mejeng juga di ruang pamer booth Toyota  pada hari keenam tepatnya pada Selasa, 7 Agustus 2018. (BS)    

TERKINI
Begini Cara Mudah Melihat Kampas Rem Lewat Indikator Motor, Simak Tata Caranya! Spesifikasi Nissan Magnite: SUV Kompak yang Bikin Honda HRV Kehabisan Napas! Komunitas Pengendara Kendaraan Listrik dan Keseruan Parade di PEVS 2024 AC Mobil Tidak Dingin, Coba Lakukan 6 Cara Ini Agar Temperatur Suhu Dalam Mobil Tetap Stabil!