Truk Mitsubishi Fuso Laris Manis di GIIAS 2018, Laku Ratusan Unit

Jum'at, 17/08/2018 13:18 WIB

mobilinanews (Jakarta) - PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) meraih pencapaian positif yang signifikan pada gelaran GIIAS 2018 lalu, dimana truk Mitsubishi/" style="text-decoration:none;color:red;">Mitsubishi Fuso laris manis terjual dan laku ratusan unit.

Tercatat angka penjualan sebanyak 775 unit kendaraan niaga Mitsubishi/" style="text-decoration:none;color:red;">Mitsubishi selama 12 hari pameran tersebut. 

"Pencapaian penjualan ini melengkapi prestasi sebelumnya sebagai ‘The Best Commercial Booth’ dan Kendaraan Komersial Favorite pilihan konsumen," jelas Sudaryanto, Head of Promotion Department PT KTB dalam keterangannya (14/8) di Jakarta. 

Lebih rinci, Sudaryanto menyebut bahwa Mitsubishi/" style="text-decoration:none;color:red;">Mitsubishi Colt Diesel menjadi kontributor terbesar dengan penjualan sebanyak 587 unit. Sedangkan Mitsubishi/" style="text-decoration:none;color:red;">Mitsubishi Fuso terjual 188 unit. 

Selain menampilkan enam model truk unggulan, ada satu yang dipersiapkan menjadi magnet pengunjung, yakni Mitsubishi/" style="text-decoration:none;color:red;">Mitsubishi Fighter The Super Great V Spider

"Dengan dilengkapi beragam tangan-tangan derek, Spider merefleksikan kesan multifungsi, handal dan kendaraan kerja yang bertenaga," jelas Atsushi Kurira, Presiden Direktur PT KTB dalam sambutannya pada pembukaan pameran di booth-nya (2/8).

Menurutnya, truk Mitsubishi/" style="text-decoration:none;color:red;">Mitsubishi Fighter telah ditunggu-tunggu kehadirannya di segmen truk medium dimana produk ini diperuntukan bagi banyak sektor bisnis. 

"Truk Fighter ini diperuntukan bagi bidang logistik, perkebunan, pertambangan, infrastruktur dan sebagainya, saat ini KTB sedang berupaya untuk mempercepat pengiriman Fighter kepada konsumen di seluruh Indonesia," tambahnya.

Super Great V Spider sendiri menurutnya adalah truk konsep dengan empat tangan derek yang menggambarkan multifungsi dan kendaraan niaga yang kuat. 
Dimana Mitsubishi/" style="text-decoration:none;color:red;">Mitsubishi Fuso ingin menjadi bagian dalam membagun masa depan melalui pengembangan truk ini. 

Super Great V Spider menggunakan mesin 6R10 (T8) diesel, dengan output 338 kW atau 460 HP pada 1.800 rpm dengan torsi 2.500 Nm atau 255 kgfm pada 1.200 rpm. 

Transmisinya mengandalkan 12 speed INOMAT-II (Mechanical Automatic Transmission). Selain truk Fighter dan Spider, PT KTB juga melakukan penyegaran pada Colt Diesel.

Terutama pada bagian interior dan eksterior, emblem fuso di bagian muka panel dan penambahan aksen pada bagian radiator grille. 

Sementara di kabinnya, perubahan warna nampak jelas dari abu- abu menjadi hitam dengan desain yang lebih halus.

Pencapaian penjualan ini membuktikan Mitsubishi/" style="text-decoration:none;color:red;">Mitsubishi Fuso telah sejak lama mendapat kepercayaan di segmen komersial. (anto)

TERKINI
Spesifikasi Nissan Magnite: SUV Kompak yang Bikin Honda HRV Kehabisan Napas! Perluas Jaringan Pasar, Chery Akhirnya Resmi Buka Dealer di Karawang Jawa Barat Komunitas Pengendara Kendaraan Listrik dan Keseruan Parade di PEVS 2024 BYD Resmi Meluncurkan Sea Lion 07: SUV Pesaing Tesla Model Y