Grand New Avanza Hadirkan Fitur Keselamatan Pertama dan Lengkap

Minggu, 02/09/2018 07:30 WIB

mobilinanews (Jakarta) – Kehadiran Grand New Avanza yang membawa terobosan pada segmen Low MPV (Multi Purpose Vehicle) membuka wawasan konsumen di segmen ini akan pentingnya keselamatan.

Boleh dibilang, Grand New Avanza adalah low MPV pertama yang menghadirkan fitur keselamatan lengkap bagi penumpangnya.

Dengan adanya tambahan fitur keselamatan, berkendara dengan mobil keluarga favorit di Indonesia ini jadi lebih aman dan nyaman.

Bicara mengenai fitur safety, Grand New Avanza menjadi pertama di kelasnya yang sudah dilengkapi 3 poin seatbelt dan headrest terpisah untuk penumpang tengah baris kedua.

Lalu ada juga warning seatbelt penumpang di baris pertama dan power window dengan jam protection di sisi pengemudi. 

Paling penting, sudah dilengkapi dengan side impact beam untuk mengurangi intrusi saat tabrakan samping, serta tersemat fitur Isofix yang cocok dengan child seats, hingga wireless key beserta immobilizer.

Jumlah seatbelt pada Grand New Avanza ada tujuh, menjadikannya mobil pertama di kelas low MPV yang memiliki fitur ini.

Salah satu seatbelt di baris kedua, berada di bagian tengah atas. Fitur ini tergolong unik, karena sabuk pengaman di bagian atas merupakan fitur baru yang diterapkan Toyota pada mobil mereka di Indonesia.

Dengan alasan ingin menghadirkan tipe seatbelt tiga titik untuk baris tengah, dikarenakan sebelumnya seatbelt yang berfungsi menahan tubuh penumpang ketika terjadi tabrakan hanya memakai sistem dua titik di posisi tengah.

Berikut kelengkapan fitur safety di Grand New Avanza:

-    Pertama di kelasnya, semua grade telah dilengkapi dengan 3-point seatbelt
-    Pertama di kelasnya, Headrest yang terpisah untuk penumpang di tengah pada baris kedua
-    Pertama di kelasnya, Warning untuk seatbelt penumpang
-    Pertama di kelasnya, Power window dengan jam protection pada sisi pengemudi ABS di semua grade
-    Side impact beam untuk mengurangi intrusi saat tabrakan samping
-    ISOFIX dan top tether anchor yang cocok dengan child seats
-    Wireless key dengan immobilizer

Tidak heran Grand New Avanza banyak dipilih karena alasan keselamatan. (anto)

TERKINI
Intip Cara Kartini Zaman Now Belajar Naik Motor yang Aman Bareng Honda Pembuktian Bersama Gresini Racing, Federal Oil Apresiasi Podium Marc Marquez di MotoGP Spanyol 2024 Daihatsu Kumpul Sahabat Beri Apresiasi Erwan Erik, Setia Menggunakan Daihatsu Xenia Selama 12 Tahun Mitsubishi Fuso Hadirkan Part Depo ke-19 di Morowali, Pastikan Kesiapan Suku Cadang