Porsche Poles Tampilan Compact SUV Terbarunya yang Paling Laris di China

Selasa, 04/09/2018 06:30 WIB

mobilinanews (Jakarta) – Porsche Poles Tampilan Compact SUV Terbarunya yang Paling Laris di China, untuk selanjutnya proses produksinya mulai ditingkatkan.

Compact SUV Porsche, yaitu Macan adalah model yang paling laris di China. Negeri Tirai Bambu ini telah menjadi pasar paling laris untuk Porsche.

Lebih dari 100.000 unit pengiriman Porsche Macan telah dilakukan sejak peluncurannya pada 2014.

Permintaan tinggi yang terus-menerus untuk Compact SUV ini menunjukkan bahwa produksi seri ini sedang ditingkatkan daripada sebelumnya.

Pada awal September ini, produksi Macan baru di pabrik Leipzig akan meningkat menjadi lebih dari 420 unit per hari, yang berarti bahwa angka ini sama dengan tingkat produksi tinggi oleh pendahulunya hanya dalam beberapa hari.

"The Macan adalah definisi yang sesungguhnya dari model yang sukses, untuk Porsche dan untuk pabrik Leipzig,” jelas Gerd Rupp, Ketua Dewan Eksekutif di Porsche Leipzig GmbH.

Produksi seri Macan terbaru telah dimulai di pabrik Leipzig, dimana bagian-bagian pabrik diadaptasi khusus untuk model ini.

Produksi kendaraan pelanggan pertama berhasil melewati Body shop, Paint shop dan di sepanjang jalur perakitan. Mobil dalam warna eksterior Mamba Green Metallic jatuh kepada pelanggan China.

Sejumlah optimalisasi pada eksterior memberikan tampilan Porsche Macan terbaru jadi lebih sporty dan lebih modern.

Bagian belakang telah dirancang ulang secara komprehensif untuk membangun desain ramping dari model pendahulunya.

Strip lampu LED tiga dimensi menyediakan fitur desain Porsche yang khas. Body shop di pabrik Leipzig diperluas secara khusus untuk menciptakan area khusus untuk produksi tutup belakang.

Mulai sekarang, teknologi LED baru juga akan menampilkan lampu utama sebagai standar. Inovasi paling mencolok di kabinnya termasuk layar sentuh 10,9 inci dari Porsche Communication Management (PCM) baru.

Kemudian ventilasi udara A/C yang dirancang ulang dan diposisikan kembali serta aplikasi lingkar kemudi jenis sport GT yang sudah dikenal dari model legendaris 911.

PCM memungkinkan akses ke digital baru. Fungsi seperti Intelligent Voice Control dan sistem navigasi online disediakan sebagai standar.

Berbagai fitur untuk memberikan kenyamanan berkendara juga telah diperluas untuk mencakup Traffic Jam Assist, sebuah ioniser dan Heated front windscreen.

Kini, Macan telah meningkat secara signifikan dalam hal desain, kenyamanan, konektivitas dan dinamika berkendara, memungkinkan Macan tetap menjadi andalan sporty di segmennya.

Hebat juga nih, mobil yang namanya diambil dari Bahasa Indonesia ini. (anto)

TERKINI
Begini Cara Mudah Melihat Kampas Rem Lewat Indikator Motor, Simak Tata Caranya! Spesifikasi Nissan Magnite: SUV Kompak yang Bikin Honda HRV Kehabisan Napas! Komunitas Pengendara Kendaraan Listrik dan Keseruan Parade di PEVS 2024 AC Mobil Tidak Dingin, Coba Lakukan 6 Cara Ini Agar Temperatur Suhu Dalam Mobil Tetap Stabil!