MOBIL STORY: Empat Puluh Tahun Kesuksesan Pikap Mitsubishi (Bagian 2 - habis)

Selasa, 18/09/2018 06:01 WIB

mobilinanews (Tokyo) – Pada 2018 ini, Mitsubishi merayakan empat puluh tahun kesuksesan pikap produksinya.

Generasi pendahulu diawali model FORTE, TRITON dan L200. Dimana generasi Pertama diperkenalkan pada September 1978.

FORTE, truk pikap 1 ton diperkenalkan di Jepang dan diekspor dengan nama MITSUBISHI TRUCK dan L200. Ekspor ke Amerika Utara dimulai pada Oktober.

Model ini hanya tersedia dalam pilihan single cabin. Ditenagai oleh mesin bensin 2.0 liter, dengan pilihan mesin 2.6 liter untuk pasar Amerika Utara dan 1.6 liter untuk pasar Jepang dan region lain.

Pilihan mesin diesel 2.3 liter juga tersedia untuk pasar ekspor umum. Lalu pada Oktober 1980 sistem 4WD part-time diperkenalkan.

 

Generasi Kedua diluncurkan pada Maret 1986, dilakukan pergantian model total. Ada tiga tipe variasi bodi diperkenalkan: Single Cab, Club Cab, dan Double Cab dengan pilihan bodi pendek dan panjang untuk Single Cab.

Pilihan penggerak 2WD dan 4WD tersedia dengan pilihan mesin bensin 2.0 liter, bensin 2.6 liter, dan diesel 2.5 liter (meningkat dari 2.3 liter).

Mulai Mei 1991 diperkenalkan dengan nama STRADA untuk pasar Jepang (khusus Double Cab).

Kemudian Generasi Ketiga dihadirkan pada November 1995 dengan Model truk pikap baru L200 STRADA yang diperkenalkan di Thailand.

Produksinya dipusatkan di pabrik MSC Laem Chabang untuk ekspor ke seluruh dunia. Tiga variasi bodi yaitu Single Cab, Club Cab, dan Double Cab untuk ekspor.

Menggunakan mesin diesel 2.5 liter atau 2.8 liter dengan mekanisme 4WD yang dilengkapi dengan sistem inovatif “Easy Select 4WD”.

 

Selanjutnya generasi Keempat meluncur pada Agustus 2005. Pikap TRITON baru diperkenalkan di Thailand dan penjualan di pasar lain juga dimulai secara berurutan.

Hadir dengan tiga konfigurasi bodi yaitu Single Cab, Club Cab dan Double Cab yang ditenagai oleh mesin diesel common-rail pengembangan terbaru 2.5 liter dan 3.2 liter.

Tersedia dalam pilihan penggerak 2WD dan 4WD yang dilengkapi dengan sistem “Easy Select 4WD” atau “Super Select 4WD”.

Generasi kelima diluncurkan di Thailand pada November 2014 yang diikuti dengan penjualan di negara lain.

Menggunakan tiga konfigurasi bodi yaitu Single Cab, Club Cab dua pintu, dan Double Cab. Powertrain adalah mesin diesel pengembangan terbaru 2.4 liter MIVEC turbo, 2.5 liter turbo, dan mesin bensin 2.4 liter.

Tersedia dalam pilihan drivetrain 2WD dan 4WD yang tersedia dengan sistem “Super Select 4WD-II” yang mengadopsi electronic actuator.

Mitsubishi yang punya rekam jejak bersejarah yang lengkap terkait mobil serbaguna nan tangguh ini. Dan masa depan pikap Mitsubishi akan segera diungkap tak lama lagi. (anto)

TERKINI
Paguyuban Motor Si Paling Paham Gelar Halal bi Halal di Warung Solo Kemang, Simak Keseruannya Laba Bersih Astra Otoparts Tembus Rp475,0 Miliar Di Kuartal I 2024 Innova Zenix Hybrid: Unggulkan Sektor Performa, Safety, Efisien dan Teknologi Canggih Sambangi Tempat Bersejarah, Wahana Makmur Sejati Ajak Media City Touring Pakai Honda Stylo