Indonesia Motorcycle Show 2018 Resmi Dibuka Menteri Perindustrian di Jakarta

Rabu, 31/10/2018 11:35 WIB

mobilinanews (Jakarta) – Pameran sepeda motor terbesar bertajuk Indonesia Motorcycle Expo (IMOS)  2018 resmi dibuka oleh Airlangga Hartarto, Menteri Perindustrian Republik Indonesia di Jakarta (31/10).

Pameran yang akan berlangsung hingga 4 November 2018 ini kembali digelar di Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, Jakarta Selatan. 

Menempati area seluas 10.500 m2 yang lebih luas dari sebelumnya, pameran ini diikuti anggota Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI) dan delapan merek motor lainnya serta beragam industri pendukungnya. 

IMOS menjadi jendela bagi masyarakat untuk mengetahui perkembangan terkini teknologi sepeda motor di Tanah Air,” jelas Johannes Loman, Ketua Umum AISI dalam sambutannya. 

"Lewat pameran ini kami berharap ada transfer knowledge terkini," ujar Johannes Loman pada pameran yang mengambil tema 'Indonesia Future Technology’ ini. 

IMOS 2018 menargetkan pengunjung IMOS 2018 mencapai 100.000 orang dimana pada IMOS sebelumnya realisasi pengunjung mencapai 97.000 orang. 

Sementara transaksi pameran ditargetkan Rp 20 miliar. Pada IMOS 2017 lalu transaksi mencapai Rp 17 miliar.

Selain jadi ajang edukasi teknologi sepeda motor, tentunya IMOS juga dapat dijadikan kesempatan untuk terus mendorong faktor safety. (anto) 

Indonesia Motorcycle Show 2018 Resmi Dibuka Menteri Perindustrian di Jakarta

mobilinanews (Jakarta) – Pameran sepeda motor terbesar bertajuk Indonesia Motorcycle Expo (IMOS)  2018 resmi dibuka oleh Airlangga Hartarto, Menteri Perindustrian Republik Indonesia di Jakarta (31/10).

Pameran yang akan berlangsung hingga 4 November 2018 ini kembali digelar di Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, Jakarta Selatan. 

Menempati area seluas 10.500 m2 yang lebih luas dari sebelumnya, pameran ini diikuti anggota Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI) dan delapan merek motor lainnya serta beragam industri pendukungnya. 

IMOS menjadi jendela bagi masyarakat untuk mengetahui perkembangan terkini teknologi sepeda motor di Tanah Air,” jelas Johannes Loman, Ketua Umum AISI dalam sambutannya. 

"Lewat pameran ini kami berharap ada transfer knowledge terkini," ujar Johannes Loman pada pameran yang mengambil tema 'Indonesia Future Technology’ ini. 

IMOS 2018 menargetkan pengunjung IMOS 2018 mencapai 100.000 orang dimana pada IMOS sebelumnya realisasi pengunjung mencapai 97.000 orang. 

Sementara transaksi pameran ditargetkan Rp 20 miliar. Pada IMOS 2017 lalu transaksi mencapai Rp 17 miliar.

Selain jadi ajang edukasi teknologi sepeda motor, tentunya IMOS juga dapat dijadikan kesempatan untuk terus mendorong faktor safety. (anto) di 

TERKINI
Planet Ban Hadirkan Kampanye Keberlanjutan Industri Otomotif Dalam Bisnis! Maksimalkan Layanan Untuk Konsumen, Ban Goodyear Kini Hadir di Bengkel B-Quik FIF Raup Laba Bersih Rp1,1 Triliun, Naik 16,5 Persen di Kuartal I 2024 PEVS 2024 : Neta V-II Meluncur, Janjikan Kenyamanan Lebih dengan Banderol Harga Cuma Rp200 Jutaan