Meski Amankan Gelar Runner Up di Sepang, Tetap Saja Dovi Kecewa

Selasa, 06/11/2018 14:04 WIB

mobilinanews (Malaysia) - Rider Ducati, Andrea Dovizioso mengaku kecewa dengan performanya yang tidak kompetitif di MotoGP Malaysia yang berlangsung Minggu (4/11) di Sirkuit Sepang.

Bahkan gelar runner up yang diamankan Dovi juga terkesan hoki karena Rossi terjatuh saat memimpin balapan. Dovi sendiri cukup menyayangkan karena Rossi tampil sangat luar biasa.

"Valentino balapan luar biasa. Kecepatannya tidak bisa dipercaya, tapi dia melakukan kesalahan. Saya pun akhirnya berada di posisi kedua (runner Up)," kata Dovi.

Di MotoGP Malaysia, Dovi sendiri hanya mampu finish di urutan ke-6. Padahal sejak sesi latihan bebas ia termasuk rider yang diunggulkan untuk finish terdepan.

Namun yang terjadi kemudian justru di luar perkiraan. “Perbedaan kecepatan dibandingkan saat latihan terlalu besar. Saya tidak tahu, mungkin ada sesuatu yang salah, saya tidak tahu, mungkin tidak. Terlalu awal untuk diketahui,” tuturnya.

Bahkan Dovi merasa motornya mengharuskannya balapan dengan cara yang berbeda. "Ini aneh, saya tidak bisa mencetak catatan waktu. Saat latihan saya mampu di bawah 2 menit 00 detik dengan ban bekas. Tapi saat race sulit bagi saya untuk menempuh (2 menit) 01 detik," beber Dovi. (adr)

TERKINI
Spesifikasi Nissan Magnite: SUV Kompak yang Bikin Honda HRV Kehabisan Napas! Perluas Jaringan Pasar, Chery Akhirnya Resmi Buka Dealer di Karawang Jawa Barat Komunitas Pengendara Kendaraan Listrik dan Keseruan Parade di PEVS 2024 BYD Resmi Meluncurkan Sea Lion 07: SUV Pesaing Tesla Model Y