GT Radial Kumpulkan Data di BSD Untuk Pengembangan Produk

Kamis, 06/12/2018 19:24 WIB

mobilibanews (BSD City) - GT Radial merasa perlu mengumpulkan data sebanyak mungkin di BSD City GP pekan lalu, untuk keperluan pengembangan produk.

"Kami perlu feed back khususnya dari pembalap TTI, untuk jadikan data buat pengembangan produk ke depan," ungkap Frank Lochi, Head of Proving Ground and Managing R&D Motorsport Division PT. Gajah Tunggal Tbk.

Frank Lochi yang ditemui di pit Toyota Team Indonesia BSD City GP Minggu (2/12/2018) menyebutkan tidak ada improvement radikal pada Champiro SX2 untuk trek jalan raya di BSD City.

"Kami lakukan sedikit improvement sesuai kebutuhan street race dan karakter trek yang pendek-pendek dibanding lintasan di sirkuit permanen Sentul," terang pria asal Perancis yang memiliki jam terbang puluhan tahun di  brand ban international kancah F1 tersebut.

Tak hanya Frank Lochi, Leonard Gozali selaku Head of Marketing Division PT Gajah Tunggal Tbk juga tampak hadir, menjadi saksi pembalap Haridarma Manoppo mempertahankan gelar juara nasional ITCC 1600 Max 2018.

GT Radial menjadi sponsor TTI bersama TRD, PT. Toyota Astra Motor, TMO dan 3M. (hilary)

TERKINI
Adrian Newey Ternyata Bukan Pindah ke Ferrari atau Mercedes, Tapi Tim Ini Bakal Menampungnya Spesifikasi Seres E1, Peraih Penghargaan Most Affordable EV Car dalam PEVS 2024 Mengesankan, Xiaomi Tunjukkan Inovasi Proses Produksi Mobil Listrik SU7 Setiap 76 Detik Sekali Hyundai dan Grab Salurkan Alat Bantu Gerak dan Kursi Roda Kepada Penyandang Disabilitas