Bersama Honda, Lorenzo Ingin Belajar dari Marquez & Rubah Gaya Balap

Senin, 10/12/2018 23:35 WIB

mobilinanews (Spanyol) - Pembalap baru tim Honda, Jorge Lorenzo mengatakan kalau dirinya tak segan belajar dari Marquez. Sharing dengan Marquez bertujuan agar Lorenzo bisa cepat beradaptasi dengan motor Honda.

“Saya harus belajar banyak dari Marc, ini tahun keenamnya di Honda, ia memiliki lebih banyak pengalaman dibanding saya,” ungkap Lorenzo.

Selain itu, Lorenzo juga tak keberatan jika harus merubah gaya balapnya, sama seperti yang ia lakukan di tim Ducati.

“Tentu, saya harus mengubah gaya balap saya, meski hanya sedikit. Setiap motor memiliki hal karakter berbeda, namun pembalapnya tetap sama, tidak berubah,” jawab Lorenzo ketika disinggung perihal adaptasinya dengan RC213V.

“Marc tidak berubah, begitupun Valentino. Saya akan tetap berkendara halus, apapun motor yang saya gunakan. Saya melakukannya bersama Yamaha, dan juga Ducati, dan akan tetap seperti itu dengan motor selanjutnya,” tutup Lorenzo. (adr)

TERKINI
Planet Ban Hadirkan Kampanye Keberlanjutan Industri Otomotif Dalam Bisnis! Maksimalkan Layanan Untuk Konsumen, Ban Goodyear Kini Hadir di Bengkel B-Quik FIF Raup Laba Bersih Rp1,1 Triliun, Naik 16,5 Persen di Kuartal I 2024 PEVS 2024 : Neta V-II Meluncur, Janjikan Kenyamanan Lebih dengan Banderol Harga Cuma Rp200 Jutaan