New Nissan Terra Jadi SUV Ladder Frame Diesel Paling Bertenaga

Minggu, 30/12/2018 22:50 WIB

mobilinanews (Jakarta) – PT Nissan Motor Indonesia mulai serius bermain di segmen SUV sasis tangga yang juga dihuni Toyota Fortuner dan Mitsubishi Pajero Sport. 

Dimana New Nissan Terra jadi SUV Ladder Frame bermesin diesel yang paling bertenaga dibandingkan kompetitornya. 

Nissan Terra dibekali mesin diesel YD25 kapasitas 2.500 cc bertenaga 192,7 HP di 3.600 rpm dengan torsi 450 Nm pada 2.000 rpm. 

Jika dibandingkan dengan Toyota Fortuner, maka di atas kertas tenaga yang dihasilkan Nissan Terra lebih besar.

Karena Fortuner hanya dipersenjatai mesin diesel 2GD-FTV 2.400 cc yang mampu memproduksi tenaga 149,6 HP di 3.400 rpm dengan torsi 400 Nm pada 1.600-2.000 rpm.

Kompetitor lain yakni Mitsubishi Pajero Sport Dakar yang dibekali mesin 4N15 2.400 cc bertenaga 181 PS di 3.500 rpm dengan torsi sebesar 430 Nm pada 2.500 rpm.

New Nissan Terra menawarkan berbagai teknologi Nissan Intelligent Mobility. Kehadiran Intelligent Rear View Mirror menjadi yang pertama di pasar Indonesia. 

Fitur lain yang pertama kali hadir di segmennya, seperti Intelligent Around View Monitor (monitor pintar memantau sekeliling) dengan Moving Object Detection (deteksi objek bergerak). 

Ditambah Blind Spot Warning (peringatan titik buta) dan Lane Departure Warning (peringatan pindah jalur) juga memberikan pengalaman berkendara yang berbeda. (anto)

TERKINI
Tutup Ajang PEVS 2024 dengan Gemilang, MG Raih Penghargaan Favorite Big MPV untuk MG Maxus 9 Spesifikasi Seres E1 yang Meraih Most Affordable EV Car dalam PEVS 2024 305 Ducati Pecahkan Rekor MURI di Event We Ride As One di Candi Prambanan Mengesankan, Xiaomi Tunjukkan Inovasi Proses Produksi Mobil Listrik SU7 Setiap 76 Detik Sekali