Meski New Avanza Belum Diluncurkan, Aroma Optimis Tercium di Kubu Toyota

Rabu, 09/01/2019 19:20 WIB

mobilinanews (Jakarta) - New Avanza secara resmi memang belum diluncurkan ke pasaran. Namun begitu, aroma optimisme akan kesuksesan Avanza facelift ini sudah mulai tercium.

PT Toyota Astra Motor (TAM) memprediksi tren pasar tahun 2019 tidak akan jauh berbeda dengan tahun 2018. Namun penyegaran produk khususnya untuk line up andalan akan menjadi kunci dominasi brand Toyota di pasar nasional.

"Sebetulnya prediksi kita pasar otomotif tahun 2019 masih sama dengan 2018. Tapi bagaimana cara mencapai target kita mencoba merealisasikan komitmen Toyota seperti memberikan penyegaran terhadap produk-produk yang ditawarkan untuk masyarakat," kata Rouli Sijabat, PR Manager TAM.

"Jadi ada penyegaran, dan produk yang kita luncurkan adalah model-model yang sudah dinanti dan harus disegarkan supaya tetap menjadi perhatian masyarkat," lanjut Rouli.

Tak hanya itu, tahun 2019 Toyota juga akan gencar melakukan pemasaran tak hanya di area kota-kota besar tapi juga di daerah. "Kita juga jemput bola langsung mendekati ke konsunen dengan penambahan 10-15 outlet lah kira-kira," beber Rouli.

Senada dengan Rouli, Anton Jimmy selaku Marketing Director TAM juga optimis kalau Toyota akan tetap mampu mempertahankan tren positif di tahun 2019. Apalagi dengan kehadiran New Avanza.

"Untuk Avanza kita belum bisa beri informasi detail. Soon akan kita launch, nanti detailnya akan kita share semua," ungkap Anton.

Sementara itu, sepanjang tahun 2018 wholesale Toyota mencapai angka 350 ribu unit. "Angka itu cukup lumayan melihat kondisi pasar dan tantangan seperti sekarang. Harapan kami tahun 2019 minimal kita bisa mempertahankan dan kalau bisa bertambah," tutup Anton. (adr)

TERKINI
Honda FL5 dan Hyundai TCR Yang Diangkut Pesawat ke Malaysia, Ternyata Oleh Perusahaan H Andy Surya Santosa Yang Perally Segera Download Aplikasi GASPOLL by IMI, Dan Dapatkan Banyak Benefit Dengan Memiliki KTA IMI PEVS 2024 : Yuk Jajal Langsung dan Rasakan Sensasi Naik Motor Listrik Honda MotoGP 2024: Adaptasi Sudah Beres, Tiba Saatnya Marc Marquez Ngegas GP23 Melawan GP24