Gokart 2019 : Naik Kelas Mini, Kimi Rae Targetkan Juara Nasional

Jum'at, 25/01/2019 22:56 WIB

mobilinanews (Sentul) - Salah satu bibit unggul dari ajang gokart, Kimi Rae Fitriansyah mulai naik kelas Mini tahun ini. Sebelumnya, dia berkiprah di kelas Cadet.

"Karena sudah sering ketemu dan pernah saling mengalahkan, tim mentargetkan Kimi Rae bisa menjadi juara nasional Mini Rok 2019 atau 3 besar nasional," ujar Temi, bos Mahata Racing yang juga ayahanda Kimi Rae kepada mobilinanews.

Seperti diketahui, tahun ini Kejurnas Gokart Eshark membolehkan pemakaian 2 mesin berbeda yakni Rok & X30. 

Maka itu, selain memperebutkan poin Kejurnas, juga poin berdasarkan mesin. Dengan ketentuan minimal diikuti 3 peserta pada setiap kelasnya.

"Proyeksi lainnya, Kimi Rae akan mengikuti seri Asia Max Challenge (AMC)  di beberapa sirkuit di Malaysia. Juga direncanakan tanding balapan X30 di Thailand," ungkap Temi lagi.

Menghadapi seri pembuka Kejurnas Gokart Eshark 2019 yang akan dihelat pada Minggu (27/1/2019), Kimi Rae telah rutin berlatih setiap minggu di Sentul International Karting Circuit, Bogor.

Melakukan latihan fisik secara khusus di luar berlatih di SIKC, juga dilakukan Kimi Rae untuk mewujudkan obsesinya.

Yang tak bisa diabaikan, tentu support maksimal sang ayah, tim Mahata serta mekanik membuatnya akan lebih fokus terhadap pencapaian prestasi terbaik. (budsan)

TERKINI
Dewan Tiongkok dan Periklindo Komitmen Memperkuat Industri Kendaraan Listrik di Indonesia MOU PT International Chemical Industry dan PT Senzo Feinmetal Perkuat Orbit Triton Untuk Efisiensi Kerja Industri Hadirkan Gaya Berkelas, Vespa Rilis Vespa Primavera dan Vespa Sprint 2024 Terbaru! Kontribusi Jaga Keberlanjutan, PEVS 2024 Bawa Semangat Net Zero Emission 2060