Wow! Gerak Cepat Pelantikan Pengda IOF Bengkulu

Sabtu, 26/01/2019 15:34 WIB

mobilinanews (Bengkulu) - Gerak cepat dilakukan Pengurus Daerah Indonesia Off-road Federation (Pengda IOF) Bengkulu.

Dua pekan usai Musda III Pengda IOF Bengkulu pada Sabtu (12/1/19) di Raffles City Hotel, prosesi pelantikan pun dilaksanakan.

Inilah semangat baru yang terjadi di Bumi Rafflesia. Rohidin Mersyah, Gubernur Bengkulu yang didaulat menjadi Ketua Pengda IOF Bengkulu langsung menyusun kabinetnya.

Hanya berselang 13 hari sejak terpilih, Pengda IOF Bengkulu masa bakti 2018-2022 dilantik Ketua Umum PP IOF, Irjen (Pol) Sam Budigustian.

Balai Raya Semarak, Bengkulu pada Jumat (25/1/19) malam terasa semakin semarak karena dipenuhi offroader.

Nampak hadir Syamsir Alam selaku Founder IOF didampingi Justinus Halim yang dikenal sebagai owner Roma Motor dari Jakarta.

Jajaran Dewan Pembina Daerah diperkuat offroader senior seperti Syamsul Bahri, Agus Anzari Zikri, Muslimin dan Supriyadi.

Sedangkan Ketua Harian dipegang Dr Sahat Marulitua Situmorang, Wakil Ketua I diisi Syafran Fahmi dan Ketua II Nofetri Elmanto. Sedangkan Sekretaris dipegang Syamsul Hidayat.

Setidaknya 21 komunitas offroad roda empat dan roda dua tercatat sebagai anggota Pengda IOF Bengkulu saat ini.

Tiga klub diantaranya adalah cikal bakal maraknya offroad di Bumi Rafflesia, yakni Bio Adventure Team, Bengkulu 4x4 dan Rafflesia Adventure Club.

Gerak cepat ini tentunya disambut antusias offroader. Pasalnya organisasi offroad sempat vakum di Bengkulu sejak 2014 lalu. Diharapkan ini menjadi momentum kebangkitan.

Go-go..! (bangve)

 

TERKINI
Planet Ban Hadirkan Kampanye Keberlanjutan Industri Otomotif Dalam Bisnis! Maksimalkan Layanan Untuk Konsumen, Ban Goodyear Kini Hadir di Bengkel B-Quik FIF Raup Laba Bersih Rp1,1 Triliun, Naik 16,5 Persen di Kuartal I 2024 PEVS 2024 : Neta V-II Meluncur, Janjikan Kenyamanan Lebih dengan Banderol Harga Cuma Rp200 Jutaan