Ade Satyaningtyas, Ternyata Pernah Bercita-Cita Jadi Pegokart

Jum'at, 22/03/2019 01:43 WIB

mobilinanews (Sentul) - Ade Satyaningtyas, siapa yang tidak kenal? Seluruh pelaku balap gokart di Indonesia pasti mengenal sosok gesit dan ciri khas rambut bondol (pendek) itu.

Sejak tahun 90-an ketika gokart baru kembali digelar hingga sekarang, gokart tidak terlepas dengan peran dia. Hampir semua urusan event gokart selalu melibatkan Ade dengan peran yang cukup sentral dan vital.

"Kalau ditanya apa jabatan saya, ya wakil organiser deh hehe," ungkap Sarjana Hukum International Universitas Atmajaya Jakarta ini. 

Lalu, bagaimana cerita yang sebenarnya mulai terjun di gokart?

"Awalnya tahun 90-an, saat itu lagi baru diadakan di Indonesia. Dan sepupu saya, Dimas Danindro baru mulai gokart," buka Ade.

Tak cuma di situ, dengar pengakuannya jujurnya. "Sebenarnya, saya pengin banget ikut balap. Cuma nggak boleh. Jadinya cuma bisa nyobain gokart kalau Dimas sudah selesai latihan. Itung-itung ngabisin bensinnya hehe..."

Lalu, tahun 2004, Ade diminta kerja profesional di Alexandra Asmasoebrata Motorsport, untuk ngurusin Andra dan juga beberapa pegokat lain. 

"Nah sejak itulah jadi keterusan dan sampai akhirnya tahun 2008, diminta Uut untuk bantuin bikin tim UT Racing," tutur Ade yang sampai sekarang masih suka melajang.

Bagaimana kisah Ade selanjutnya? Baca di Mobilinanews Magazine edisi Gokart 2019 yang akan terbit akhir bulan Maret ini. (bs) 

 

TERKINI
Planet Ban Hadirkan Kampanye Keberlanjutan Industri Otomotif Dalam Bisnis! Maksimalkan Layanan Untuk Konsumen, Ban Goodyear Kini Hadir di Bengkel B-Quik FIF Raup Laba Bersih Rp1,1 Triliun, Naik 16,5 Persen di Kuartal I 2024 PEVS 2024 : Neta V-II Meluncur, Janjikan Kenyamanan Lebih dengan Banderol Harga Cuma Rp200 Jutaan