IMI : Prinsip Kebersamaan, Persaudaraan & Kekeluargaan Membuat Kita Berjaya

Jum'at, 29/03/2019 20:25 WIB

mobilinanews (Jakarta) - Prinsip Kebersamaan, persaudaraan dan kekeluargaan menjadi tema pada hari ulang IMI ke-113 yang dilangsungkan di kantor IMI Pusat Jalan Minangkabau, Jakarta Selatan, Jumat (29/3/2019) malam.

 "Tiga prinsip di atas harus menjadi roh di IMI yang kita cintai ini. Jika itu bisa dijalankan dengan baik, di hati masing-masing dengan sungguh-sungguh kami optimis IMI akan berjaya sepanjang masa," ujar Boy Joedo, Ketua Badan Pengawas IMI Pusat pada acara syukuran IMI.

Boy tak lupa juga menyampaikan terima kasih kepada para Ketua IMI Provinsi, klub dan pengurus IMI Pusat atas kehadirannya di acara syukuran.

"Juga kepada para sponsor yang telah mensupport kegiatan IMI, kami sampaikan banyak terima kasih. Dan jangan bosan-bosan untuk ikut memajukan otomotif di Indonesia," lanjut mantan navigator reli dan suami penyanyi Vina Panduwinata itu.

Sadikin Aksa selaku Ketum IMI Pusat ketika memberi sambutannya menegaskan bahwa IMI adalah regulator. Sedangkan eksekusi event dilakukan IMI Provinsi dan asosiasi/klub.

"IMI akan melakukan rapat wilayah yang terdiri-dari 3 wilayah di Indonesia, dengan nama Rapat Dewan Nasional yang dikenal dengan Rakornis. Di sini dibahas persoalan teknis, sehingga di Rakernas tinggal mengesahkan saja," ujar Sadikin.

Sebelum dilakukan potong tumpeng sebagai tanda perayaan ulang tahun ke-113, dilakukan pemberian santunan kepada anak-anak panti asuhan. 

Secara simbolis, santunan diberikan oleh Sadikin Aksa dan Boy Joedo kepada anak-anak yatim yang diundang di acara syukuran di halaman belakang kantor IMI Pusat.

Acara dilanjutkan dengan foto bersama dan ditutup dengan tampilnya seorang penyanyi menghibur tamu yang hadir. (bs)

 

TERKINI
Paguyuban Motor Si Paling Paham Gelar Halal bi Halal di Warung Solo Kemang, Simak Keseruannya Laba Bersih Astra Otoparts Tembus Rp475,0 Miliar Di Kuartal I 2024 Innova Zenix Hybrid: Unggulkan Sektor Performa, Safety, Efisien dan Teknologi Canggih Sambangi Tempat Bersejarah, Wahana Makmur Sejati Ajak Media City Touring Pakai Honda Stylo