Hasil Lengkap Seri 3 Kejurnas Gokart 2019, Kelas Mini Memanas

Rabu, 03/04/2019 22:23 WIB

mobilinanews (Sentul) - Dari semua partai yang digelar pada seri 3 Kejurnas Eshark Indonesia Karting Championship di Sentul International Karting Circuit, Bogor, Minggu (31/3/2019), final kelas Cadet Mini menjadi paling seru dan panas.

Banyak drama terjadi. Kemas Bintang, juara seri sebelumnya, harus menelan pil pahit merelakan podium 2 melayang karena terkena hukuman diskualifikasi. Terjadi, kesalahan pemasangan ban ketika dalam situasi mendesak COC menyatakan wet race dan mesti mengganti dengan ban hujan di start area. 

Kemudian, Michael Orlando melintir ketika menghajar genangan air di lap 4 dalam posisi bersampingan dengan Kanaka Azarel Gusasi berebut posisi terdepan.

Juga Aditya Wibowo mesti start dari belakang karena hasil kurang bagus saat Prefinal, sebelum akhirnya mendaki podium ketiga. Dan, posisi pertama hingga ketiga masing-masing ditempati Kanaka, Daffa dan Aditya, "tiga pepokart senior" di kelas Mini. (bs)

Hasil lomba :

TERKINI
Tutup Ajang PEVS 2024 dengan Gemilang, MG Raih Penghargaan Favorite Big MPV untuk MG Maxus 9 Spesifikasi Seres E1, Peraih Penghargaan Most Affordable EV Car dalam PEVS 2024 305 Ducati Pecahkan Rekor MURI di Event We Ride As One di Candi Prambanan Mengesankan, Xiaomi Tunjukkan Inovasi Proses Produksi Mobil Listrik SU7 Setiap 76 Detik Sekali