F1 2019: Tidak Nyaman dengan Helm Arai, Verstappen Beralih ke Schubert

Sabtu, 06/04/2019 21:39 WIB

mobilinanews - Max Verstappen memilih untuk mengganti helmnya dari yang tadinya Arai beralih ke Schubert. 

Ketika Verstappen memakai helm Arai yang merupakan helm basic dari tim Red Bull, ia merasa ukurannya terlalu sempit dan tidak nyaman saat berada di dalam mobil.

Alhasil, Verstappen kemudian mencoba helm Schuberth dan merasa jauh lebih nyaman. Ia  pun beralih ke produsen Jerman tersebut untuk sisa musim 2019.

Karena bentuk helm Schuberth berbeda dengan Arai, perubahan ini akan mempengaruhi aerodinamika mobil. Namun, pada akhirnya Red Bull menyetujui keputusan Verstappen.

“Helm Arai menjadi basis untuk konsep mobil Red Bull. Kami punya kontrak dengan Arai selama bertahun-tahun, tidak hanya untuk para pembalap Red Bull Racing, tapi juga untuk mekanik, dan Toro Rosso, tim junior kami," kata Helmut Marko, konsultan motorsport Red Bull. 

Marko juga membenarkan bahwa Verstappen memang tidak nyaman dengan helm Arai sehingga Red Bull harus  mendukung keputusan Verstappen. (adr)

TERKINI
Chery dan Revolusi Produk di Beijing Auto Show 2024, Ada TIGGO 9 PHEV! Laba Bersih Astra Otoparts Tembus Rp475,0 Miliar Di Kuartal I 2024 Kualitas dan Penjualan Ngejreng, GAC Aion Jadi Mobil Listrik Terbaik di Dunia Tips Membeli Mobil Matic Bekas dengan Cerdas untuk Kebutuhan Mobilitas Sehari-hari