Teknik Slalom Jadi Modal Anjasara Wahyu di Sprint Rally

Kamis, 16/05/2019 23:01 WIB

mobilinanews (Yogyakarta) - Selain kejuaraan nasional Slalom, Anjasara Wahyu tahun ini juga akan fokus berkompetisi di cabang balapan Sprint Rally.

Belum lama ini, Anjasara resmi bergabung dengan Beagle Jogja Rally Team yang bakal menjadi tim penantang di kejurnas Sprint Rally tahun ini.

Anjasara sendiri mungkin memang lebih dikenal di ajang Slalom karena prestasinya yang cukup mentereng karena pernah mencicipi gelar juara nasional serta juara Asia Gymkhana.

Pria yang akrab disapa Anjas ini nyatanya juga cukup percaya diri untuk mengejar target podium di Sprint Rally. Menurut Anjas, teknik-teknik slalom akan sangat membantunya saat balapan Sprint Rally.

“Saya bisa aplikasikan skill slalom di Sprint Rally. Rintangan seperti leftbreaking, tikungan sempit, semua ada di slalom. Dan teknik itu bisa saya gunakan. Itu salah satu modal saya untuk menjadi juara. Meskipun secara lintasan beda, antara aspal dan tanah,” kata Anjas.

Bicara target, naik podium sepertinya sudah menjadi harga mati baginya.

“Untuk target pribadi saya berharap bisa mendapatkan podium di tahun awal ini. Saya sangat antusias karena sprint rally adalah cita cita saya sejak kecil,” lanjut Anjas.

Di Beagle Jogja Rally Team, Anjasara akan berpasangan dengan co driver Hongki Regina yang akan berlaga di kelas F1.

Kemudian formasi lainnya diisi oleh Variando/Nonod di kelas F1, serta Marrel Suryokusumo/Udi Baboe di kelas J2/J4. (adr)

TERKINI
PEVS 2024, Ajang Edukasi dan Unjuk Prestasi Pelajar Indonesia Pelanggan Setia Castrol Dapat Hadiah Miliaran Dari Program Gaspol Castrol Tips Merawat Sistem Rem untuk Meningkatkan Keselamatan dan Daya Tahan Mobil Anda Honda Jazz RS CVT, Solusi Mobil Hatchback Terbaik dengan Kinerja Tangguh Tanpa Meninggalkan Gaya