Sportbike Suzuki Katana Ikutan Demo di Jakarta Fair 2019

Rabu, 22/05/2019 22:10 WIB

mobilinanews (Jakarta) – Sportbike terbaru Suzuki, yakni Katana pada Rabu (22/5) ikutan demo alias mejeng unjuk aksi di Jakarta Fair 2019 di JIEXPO Kemayoran, Jakarta Pusat.

PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) diketahui memboyong motor berbasis sportbike GSX 1100 R ini langsung dari Jepang.

Kabarnya, PT SIS memang berniat menjualnya secara resmi di Indonesia. “Ini spek pre-production,” jelas Rafi Al Ghany kepada Mobilinanews di lokasi booth.

Menurutnya, motor yang pertama kali diperkenalkan secara global di ajang Intermot 2018 dan EICMA 2018 ini hanya dipajang saja di Jakarta Fair 2019.

Motor jenis sport touring ini mengandalkan mesin empat silinder segaris kapasitas 1.000 cc, dilengkapi sistem pendinginan cairan.

Tenaganya mencapai 150 dk pada10.000 rpm dan torsi 108 Nm pada 9.500 rpm. Desain bodinya yang mengesankan ergonomis rasanya nyaman dan cocok diajak menjelajah jauh.

Bakal banyak peminatnya, nih. (anto)

TERKINI
GWM Indonesia dan Ideafest Menyelenggarakan Diskusi Inspiratif yang Membahas Transformasi Industri Melalui Pengalaman Baru Hyundai Staria Hybrid: MPV Mewah dengan Teknologi Hybrid Unggulan Dealer BYD Cibubur Sebagai Salah Satu Flagship Dealer di Indonesia, Dilengkapi Fasilitas Lengkap OnePrix 2024 Palopo : Insiden Sikut dan Dorong Oleh Riki Ibrahim, Akibatkan Pembalap Kehilangan Posisi, Harusnya Disanksi