4 Pembalap Yamaha Optimis Jelang ARRC 2019 Thailand

Jum'at, 31/05/2019 11:51 WIB

mobilinanews (Buriram) - Balap motor Asia Road Racing Champhionship 2019 (ARRC) akan kembali digelar pada 31 Mei - 02 Juni akhir pekan ini di Chang International Circuit, Buriram, Thailand.

Menjadi seri balapan ke-3 untuk kelas Asia Production (AP250) serta seri ke-2 kategori Underbone 150 cc (UB150). 

Dua pembalap tim Yamaha Racing Indonesia (YRI) yang berkompetisi di kelas AP250, M. Faerozi dan Anggi Setiawan optimis meraih poin maksimal.

Selain telah melakukan banyak latihan fisik dan teknik, kedua pembalap muda ini sudah sangat mengenal handycap lintasan Buriram yang memiliki lintasan sepanjang 4,6 km dengan 12 tikungan.

"Saya akan berusaha lebih baik dari seri sebelumnya. Juga sudah mempersiapkan dengan matang seri 3 ini, yaitu dari persiapan fisik, latihan motor dan introspeksi diri kedepannya lebih baik lagi. Fokus mendapat point guna memperbaiki standing point di ARRC, " tutur Faeroz yang pernah menjalani program VR46 Master Camp di Tavullia, Italia. 

"Saya sudah latihan 3 sesi di Thailand, untuk persiapan race ini. Saya sudah mendapatkan settingan terbaik motor, " tutur Anggi Setiawan yang berasal dari Palu, Sulawesi Tengah.

Pada kelas Underbone 150 (UB150), dua racer muda potensial YRI juga sudah melakukan persiapan yang cukup matang, baik dalam konteks skill balap, meningkatkan ketahanan fisik serta mempersiapkan settingan terbaik pacuan Yamaha MX King agar dapat tampil prima.

Hasil dari ARRC 2019 Malaysia menjadi pelajaran penting bagi rookie atau pendatang baru ARRC 2019 tersebut.

"Untuk persiapan ARRC putaran ke-3 Thailand, saya  banyak melakukan latihan fisik dan dengan motor bersama mas Galang Hendra. Ini pertama kali saya balap di Thailand. Saya akan berusaha semaksimal mungkin,” ujar Aldi Satya Mahendra, rider Yogyakarta berusia 13 dan adik kandung Galang Hendra.

“ARRC putaran ke-2 di Thailand akan menjadi pengalaman baru bagi saya, tampil pertama kali. Persiapan, salah satunya beberapa kali latihan bersama Galang Hendra di Sirkuit Boyolali. Saya mendapatkan banyak ilmu dari dia,” tukas Wahyu Nugroho, adik freestyler Wawan Tembonk.

Kita tunggu kiprah 4 Garuda Muda Indonesia yang akan berjuang di ARRC 2019 Thailand. (hilary) 

 

TERKINI
Laba Bersih Astra Otoparts Tembus Rp475,0 Miliar Di Kuartal I 2024 Innova Zenix Hybrid: Unggulkan Sektor Performa, Safety, Efisien dan Teknologi Canggih Sambangi Tempat Bersejarah, Wahana Makmur Sejati Ajak Media City Touring Pakai Honda Stylo Suzuki Address 125 2024: Skutik Matic Modern Bernuansa Klasik Yang Tampil Elegan