MotoGP Jerman 2019 :Tanpa Drama, Marquez Selebrasi 10 Jari

Minggu, 07/07/2019 20:45 WIB

mobilinanews (Jerman) - King of the Ring`s. Gelar itu semakin pantas disandang Marc Marquez (Honda) dengan 10 pole dan 10 kali juara beruntun, teranyar di GP Jerman.

Menang sangat mudah di Sirkuit Sachsenring, Minggu (7-7-2019), ia pun makin kokoh di klasemen sementara dan tinggal menunggu di seri mana mengunci gelar juara dunia 2019.

Start dari pole, MM93 sama sekali tak terancam sepanjang balapan.

Fabio Quartararo (Petronas Yamaha) yang diharapkan jadi penantangnya justru lakukan start buruk, turun ke urutan 7 dan sejurus kemudian tergelincir dan retire.

Maverick Vinales (Yamaha) dan Alex Rins (Suzuki) pun sama sekali tak mampu mendekati Marquez.

Balapan tampak membosankan. Terlebih ketika Rins juga terpental di pertengahan lomba dalam posisi kedua, sementara Maverick sudah tertinggal 4 detik. Itu membuat Marquez lebih santai dan mengendurkan kecepatan demi menjaga performa ban.

Hingga lap ke-14 ia masih bermain dengan catatan waktu kisaran 1 menit 21 detik koma sekian.

Setelah itu rata-rata melaju dengan waktu 1 menit 22 detik, dan itu pun sama sekali tak terkejar Vinales.

Boro-boro kejar MM, ia malah sibuk bertahan dari gempuran Cal Crutchlow (LCR Honda).

"Ya, sejak pertengahan lomba saya memang kendurkan kecepatan," aku Marquez yang menyentuh garis finish dengan membekap kedua tangan di dada, simbol betapa mudah ia menuju finish.

Menangguk poin penuh, 25, Marquez kini memimpin klasemen dengan total poin 185. Posisi kedua dihuni Andrea Dovizioso (Ducati) dengan poin 127.

Selisih 58 angka di tengah musim membuat peluang Marquez meraih gelar 2019, gelar ke-6 di MotoGP, semakin terbuka.

Kini yang menarik dari klasemen itu adalah rivalitas sesama Desmosedici. Dovi kini malah terancam oleh rekan setimnya sendiri, Danilo Petrucci dengan poin 121.

Petruc punya kans menyodok Dovi ke posisi runner up karena dipastikan tak ada team order di Ducati sepanjang Dovi tak punya peluang mengalahkan Marquez.

Kemenangan di Sachsenring kali ini terbilang fenomenal buat Marquez. Ini kali ke-10 beruntun ia mengawinkan pole dan gelar juara di situ.

Dimulai dari kelas 125 cc (1 kali), Moto2 (2 kali), dan 7 kali beruntun sejak ia promosi ke MotoGP pada musim 2013.

"Saya senang dengan raihan ini, tim sudah menunggu dan itu layak dirayakan," imbuh MM yang lakukan selebrasi 10 jari ke tengah kerumunan penonton. (rnp)

 

HASIL LOMBA GP JERMAN 2019:

Pos.PointsNum.RiderNationTeamBikeKm/hTime/Gap
12593Marc MARQUEZSPARepsol Honda TeamHonda160.641`08.276
22012Maverick VIÑALESSPAMonster Energy Yamaha MotoGPYamaha160.3+4.587
31635Cal CRUTCHLOWGBRLCR Honda CASTROLHonda160.1+7.741
4139Danilo PETRUCCIITADucati TeamDucati159.5+16.577
5114Andrea DOVIZIOSOITADucati TeamDucati159.5+16.669
61043Jack MILLERAUSPramac RacingDucati159.5+16.836
7936Joan MIRSPATeam SUZUKI ECSTARSuzuki159.5+17.156
8846Valentino ROSSIITAMonster Energy Yamaha MotoGPYamaha159.3+19.110
9721Franco MORBIDELLIITAPetronas Yamaha SRTYamaha159.2+20.634
1066Stefan BRADLGERRepsol Honda TeamHonda159.1+22.708
11553Tito RABATSPAReale Avintia RacingDucati158.9+26.345
12444Pol ESPARGAROSPARed Bull KTM Factory RacingKTM158.9+26.574
13329Andrea IANNONEITAAprilia Racing Team GresiniAprilia158.5+32.753
14230Takaaki NAKAGAMIJPNLCR Honda IDEMITSUHonda158.5+32.925
15117Karel ABRAHAMCZEReale Avintia RacingDucati158.1+37.934
16 55Hafizh SYAHRINMALRed Bull KTM Tech 3KTM157.9+41.615
17 63Francesco BAGNAIAITAPramac RacingDucati157.0+56.189
18 88Miguel OLIVEIRAPORRed Bull KTM Tech 3KTM156.9+57.377
Not Classified
  41Aleix ESPARGAROSPAAprilia Racing Team GresiniAprilia159.42 Laps
  42Alex RINSSPATeam SUZUKI ECSTARSuzuki160.912 Laps
  5Johann ZARCOFRARed Bull KTM Factory RacingKTM155.628 Laps
  20Fabio QUARTARAROFRAPetronas Yamaha SRTYamaha155.429 Laps

 

 

TERKINI
PEVS 2024 : Neta V-II Meluncur, Janjikan Kenyamanan Lebih dengan Banderol Harga Cuma Rp200 Jutaan Planet Ban Hadirkan Kampanye Keberlanjutan Industri Otomotif Dalam Bisnis! Chery OMODA E5 Punya Fitur Car Link O, Berikan Kenyamanan Lebih Pada Mobil! Maksimalkan Layanan Untuk Konsumen, Ban Goodyear Kini Hadir di Bengkel B-Quik