Hasil Lomba AAGC Yogyakarta, Indonesia Sapu Bersih Gelar Juara

Minggu, 14/07/2019 16:41 WIB

mobilinanews (Yogyakarta) - Para peslalom tim Merah Putih berhasil menyapu bersih gelar juara yang disediakan pada putaran 1 Asia Auto Gymkhana Championship (AAGC) di GOR Mandala Krida Yogyakarta, Sabtu (13/7/2019) malam. 

Kelas Solo, Double (Tandem), Team, Best Qualifier, ASN terbaik hingga kelas wanita semua diborong 9 peslalom Indonesia yang turun kali ini di Kota Gudeg.

Demas Agil, Anjasara Wahyu, Hendriko Setyaputra, Adrian Septianto, Gema Rizky, Abghi, Febriana Dewi, Yuanita Fatma hingga Dina Pricillia semua telah berbuat yang terbaik dan semua berhasil naik podium.

Ini mewarnai balapan slalom level Asia yang mulai dihitung poinnya, untuk mendapatkan gelar juara umum di akhir kompetisi nanti. 

Juga mulai diberlakukannya regulasi, di mana 1 tim diperkuat 3 peslalom dengan 1 skuad adalah peslalom wanita. Maka itu putaran pembuka tadi malam tampak lebih berwarna dan semarak. 

Sadikin Aksa, Ketua Umum IMI Pusat tak percuma bela-belain dari Semarang setelah menemani Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo di arena MXGP, ke Yogyakarta mampu mengangkat moril peslalom Indonesia, bersaing dengan peserta dari 11 negara lainnya.

Selamat & angkat piala kebanggaan kita. (bs)

Hasil lomba 

TERKINI
PEVS 2024 : Neta V-II Meluncur, Janjikan Kenyamanan Lebih dengan Banderol Harga Cuma Rp200 Jutaan Planet Ban Hadirkan Kampanye Keberlanjutan Industri Otomotif Dalam Bisnis! Chery OMODA E5 Punya Fitur Car Link O, Berikan Kenyamanan Lebih Pada Mobil! Maksimalkan Layanan Untuk Konsumen, Ban Goodyear Kini Hadir di Bengkel B-Quik