Sentul Respon Positif Bakal Digelarnya Balap Formula E di Jakarta

Senin, 15/07/2019 13:42 WIB

mobilinanews (Jakarta) - Manajemen Sentul International Circuit Bogor menyambut gembira terkait bakal dilangsungkannya balap Formula E di DKI Jakarta pada tahun depan.

"Kami menyambut senang akan adanya Formula E di DKI Jakarta, seperti yang disampaikan Pak Anis Baswedan (Gubernur DKI). Dengan demikian, nama Jakarta akan lebih populer dan mendunia dikenal komunitas balap international," ungkap Lola Moenek, GM Sentul International Circuit kepada mobilinanews.

Apakah sirkuit Sentul akan dilibatkan dalam penyelenggaraan Formula E yang merupakan balap formula menggunakan mobil dengan bahan listrik dan dihelat di jalan raya tengah kota tersebut?

"Sejauh ini belum dihubungi. Tapi, pada prinsipnya, kami siap membantu sukses penyelenggaraan Formula E. Apalagi kami sudah sering juga ikut menggelar balapan street race, seperti di BSD City GP pada 2 tahun terakhir," lanjut Lola.

Melalui instagram, Gubernur Anies menuliskan telah mengikat kesepakatan dengan penyelenggara balap Formula E ketika berlangsung seri balapan tersebut di New York, Amerika Serikat.

Dinyatakan bahwa balapan tersebut akan mulai dihelat pada tahun depan.

Namun belum dituliskan lebih detil, tentang venue balapan yang lagi naik daun, karena dinilai balapan ramah lingkungan, dengan bahan bakar listrik. (bs)   

 

TERKINI
Begini Cara Mudah Melihat Kampas Rem Lewat Indikator Motor, Simak Tata Caranya! Spesifikasi Nissan Magnite: SUV Kompak yang Bikin Honda HRV Kehabisan Napas! Komunitas Pengendara Kendaraan Listrik dan Keseruan Parade di PEVS 2024 AC Mobil Tidak Dingin, Coba Lakukan 6 Cara Ini Agar Temperatur Suhu Dalam Mobil Tetap Stabil!