Wow, Peugeot Umumkan Spesifikasi & Harga Resmi Mobil Full Elektrik

Senin, 19/08/2019 11:43 WIB

mobilinanews (London) - Peugeot Inggris (UK) telah mengumumkan harga dan spesifikasi resmi dari mobil full elektrik Peugeot e-208 Hatchback.

Selain itu, Peugeot Inggris juga telah menerima pemesanan Peugeot e-208 Hatchback tersebut yang akan mulai dikirim ke konsumen awal tahun 2020.

Peugeot e-208 Hatchback ini tersedia dalam 4 varian tipe dan harga (off the road) yaitu:
Active seharga £ 28.550, Allure seharga £ 29.750,
GT Line £ 31.600 dan GT (Top-line) £ 33.150, keduanya merupakan tipe premium.

Keempat varian tersebut, masing-masing dilengkapi dengan 3 pilihan mode berkendara yaitu Sport, Normal, dan Eco. 

Peugeot menawarkan tiga pilihan mesin untuk The all-new Peugeot 208 yang dapat dipilih oleh pelanggan yaitu mesin bensin, diesel dan full elektrik.

“The all-new Peugeot 208 mewakili langkah pertama visi Peugeot dalam memberi pelanggan kami ‘Power of Choice’.” ungkap David Peel selaku Managing Director dari Peugeot Inggris.

Seluruh varian yang dijual dilengkapi dengan
motor listrik 100kW, baterai 50kWh dengan jarak tempuh 339 KM dan kecepatan pengisian daya hingga 1 jam (sesuai dengan kapasitas charger)
ASB (Active Safety Brake) secara otomatis akan melakukan pengereman ketika ada halangan mendadak di depan kendaraan.

Spion Elektris dengan Heater mencegah terjadinya pengembunan.

Air Conditioner yang dapat menyala secara otomatis sebelum dikendarai Velg ukuran 16 Inch.

Untuk tipe “Allure” akan mendapatkan tambahan 3D Holographic HUD pada i-Cockpit yang dapat dikostumisasi dari tipe sebelumnya.

Sedangkan tipe premium dari Peugeot e-208 GT Line mendapatkan beberapa tambahan fitur yaitu ASB Night Function, pendeteksi pejalan kaki dan pengguna sepeda, dan juga interior lighting ambience dalam 8 warna. 

Sementara tipe premium teratas GT (Top-line) ditambah lagi dengan Fully Automated Parking Assistance, Adaptive Cruise Control, Lane Assist, Blind Spot Monitoring, dan LCD Touchscreen yang lebih besar pada 3D i-Cockpitnya.

Di Inggris, Peugeot e-208 sudah dapat dipesan dan akan dikirimkan langsung ke pelanggan mulai awal tahun 2020 mendatang. (bs) 

TERKINI
Hyundai Ajak Pemilik IONIQ 5 dan IONIQ 6 Lakukan Pembaruan Software Bermasalah, Menjamin Keamanan Konsumen Mazda Indonesia Resmi Buka Diler Baru di Jemursari, Surabaya, Ini Fasilitas Unggulannya PEVS 2024 : NETA Raih Penghargaan Favourite Car Brand Launch, Ini Strategi Yang Diterapkan MMKSI Merelokasi Diler Mitsubishi Motors SUN Malang Kota, Kini Lebih Lengkap dan Nyaman