Peduli Masa Depan Audio Mobil, Wahyu Audioworkshop Berbagi Ilmu

Senin, 19/08/2019 14:02 WIB

mobilinanews (Jakarta) – Wahyu Tanuwidjaja, pakar audio mobil di Indonesia mengadakan workshop audio berjudul Sharing is Caring pada Senin (19/8/2019) di Jakarta. 

Bos Audioworkshop ini Membahas masa depan car audio dan hubungannya dengan DSP (Digital Signal Processor). 

“Kami mengajak berbagai kalangan audio, mulai instalatur sampai pehobi audio,” ujar Juara tiga kali PAHAMI All Champions / COC IIMS Tuner ini. 

“Saat ini banyak mobil-mobil terbaru yang head unit-nya sudah tidak bisa diganti, solusinya kita bahas disini,” ujar pria pemegang gelar EMMA Expert Unlimited Champion Tuner ini. 

Pada workshop audio ini dibahas tuntas cara memilih dan mengidentifikasi DSP yang dibutuhkan para instalatur audio. 

Dibahas juga lebih jauh tentang Fase, Crossover dan Equalizer. 

Selanjutnya dibuka sesi tanya jawab untuk hal-hal teknis harian dan kompetisi. 

Selain pembahasan seputar audio mobil, dipresentasikan juga marketing program DSP, Program Kompetisi dengan DSP dan One Day Big Sale peranti audio high-end dengan diskon menarik. (anto) 


 

TERKINI
Daihatsu Kumpul Sahabat Beri Apresiasi Erwan Erik, Setia Menggunakan Daihatsu Xenia Selama 12 Tahun Mitsubishi Fuso Hadirkan Part Depo ke-19 di Morowali, Pastikan Kesiapan Suku Cadang GWM Indonesia dan Ideafest Selenggarakan Diskusi Inspiratif Bahas Transformasi Industri Melalui Pengalaman Baru Hyundai Staria Hybrid, MPV Mewah dengan Teknologi Hybrid Unggulan