Valentino Rossi : Konyol Kalau Yamaha Tidak Pertahankan Quartararo

Senin, 07/10/2019 23:20 WIB

mobilinanews (Thailand) - Biasa saja di Moto3 dan Moto2. Tapi, luar biasa saat sampai di kancah MotoGP. Itulah Fabio Quartararo, pembalap tim satelit Petronas Yamaha.

Bermodalkan M1 2019 spesifikasi KW2, tapi bikin geger balap motor dunia sepanjang 2019. Bagaimana posisinya musim 2020 dan 2021?

Tahun depan ia masih berada dalam tim Malaysia, tetap dalam status satelit tapi akan mendapatkan motor spek 2020 yang sama dengan tim pabrikan macam Valentino Rossi dan Maverick Vinales.

Pada GP Thailand lalu hingga akhir musim 2019 ia sudah dapatkan motor yag setara dengan rider pabrikan.

Dan, banyak yang memprediksi dirinya masuk dalam daftar petarung perebutan gelar tahun depan.

Termasuk Marc Marquez, juara dunia 6 kali MotoGP yang dua kali susah payah mengalahkan Quartararo yang seorang rookie.

Bagaimana peta pembalap Moto pada 2021?

Itu yang tak kalah menarik. Pasalnya, semua rider tim pabrikan habis kontrak di akhir 2020.

Diam-diam, bukan tak mungkin kubu Honda sudah pasang radar menangkap Quartararo untuk gantikan Jorge Lorenzo jika masih payah di 2020.

Begitu pun Ducati yang terbilang agresif merekrut para joki potensial.

Saat ini bos Ducati Paolo Ciabatti memang akui masih nyaman dengan duet Andrea Dovizioso dan Danilo Petrucci. Pihaknya belum lakukan pendekatan apapun terhadap Quartararo.

"Tapi, seperti biasa, kami selalu memantau pasar. Kami mengamati para pembalap yang bisa bersinar di masa depan," katanya.

Karena itu tak kurang dari seorang Rossi menyebut Yamaha harus memagari pembalap berusia 20 tahun itu. Jangan sampai lepas ke pabrikan lain.

"Ia sangat cepat, kuat, dan hebat dalam pegereman. Tak ada yang menduganya seperti saat ini. Pastinya tahun depan banyak pihak yang ingin Fabio mencoba motor mereka," ujar Valentino Rossi.

"Sangat konyol jika Yamaha tidak mempertahankannya pada 2021," lanjut  Rossi tanpa peduli apakah nantinya Quartararo menggeser dirinya atau Vinales di tim utama Yamaha. (rnp)

 

TERKINI
Honda FL5 dan Hyundai TCR Yang Diangkut Pesawat ke Malaysia, Ternyata Oleh Perusahaan H Andy Surya Santosa Yang Perally Segera Download Aplikasi GASPOLL by IMI, Dan Dapatkan Banyak Benefit Dengan Memiliki KTA IMI PEVS 2024 : Yuk Jajal Langsung dan Rasakan Sensasi Naik Motor Listrik Honda MotoGP 2024: Adaptasi Sudah Beres, Tiba Saatnya Marc Marquez Ngegas GP23 Melawan GP24