Dua Balap International Berdekatan, Kadispora Muba Optimalkan Koordinasi

Selasa, 22/10/2019 22:34 WIB

mobilinanews (Muba) - Dua event balap international yakni Muba Asia Auto Gymkhana Cup dan Muba Asia Supermoto yang akan dihelat di Skyland International Circuit, Musi Banyuasin (Muba), Sumatera Selatan telah dipersiapkan dengan sebaik-baiknya. 

Kedua event itu akan dilangsungkan pada 30 November - 1 Desember 2019 dan 6-7 Desember 2019.

"Dispopar selaku Penanggung Jawab Agenda berusaha menyiapkan dan mengkoordinasikan Persiapan serta Pelaksanaan event Asia Gymkhana dan Asia Supermoto di Bumi Serasan Sekate dengan sebaik-baiknya," ujar Muhammad Fariz, Kadispopar Muba kepada media, Selasa (22/10/2019) hari ini. 

Persiapan event international yang dilangsungkan dalam rangka ulang tahun Kabupaten Muba tersebut dengan melakukan pembuatan 2 lintasan baru, diantaranya trek Slalom/Gymkhana sepanjang 20 x 200 Meter dan trek tanah Supermoto, sepanjang 320 meter, total kombinasi lintasan aspal dan tanah adalah 1,5 kilometer.

Renovasi terhadap Skyland International Circuit, pengecatan, penggantian atap dan fasilitas air serta listrik di paddock, pit in - out medical centre, ruang OC/RC.

Lalu, penggantian gapura start/finish yang diperlebar menjadi 16 meter termasuk pembangunan hospitallity VIP dan penggantian atap serta pengecatan tribun.  

Sementara staff khusus Bupati Muba,  Riduan Tumenggung menyebutkan persiapan ke-2 event international tersebut berlangsung lancar dan telah dirampungkan rekomendasi dari Pengprov IMI Sumsel dan Pusat dan Izin keramaian Mabes Polri hingga Kemenpora. 

"Sejauh ini persiapan berlangsung lancar, dan 2 event roda dua maupun roda empat yang akan dipentas di Skyland International Circuit akan diikuti para pembalap dari berbagai negara," terang Riduan. 

"Kemungkinan Muba Asia Supermoto tidak hanya diikuti rider dari beberapa negara Asia, juga rider terbaik dari Tanah Air. Tadi sore kami baru melakukan pertemuan di Jakarta, untuk memastikan itu," sebut Frans Tanujaya, advisor event. (bs)

TERKINI
Begini Cara Mudah Melihat Kampas Rem Lewat Indikator Motor, Simak Tata Caranya! Spesifikasi Nissan Magnite: SUV Kompak yang Bikin Honda HRV Kehabisan Napas! Komunitas Pengendara Kendaraan Listrik dan Keseruan Parade di PEVS 2024 AC Mobil Tidak Dingin, Coba Lakukan 6 Cara Ini Agar Temperatur Suhu Dalam Mobil Tetap Stabil!