Tahun 2020, Mercedes Benz Berencana Jemput Bola

Selasa, 17/12/2019 16:30 WIB

mobilinanews (Bogor) - PT Mercedes Benz Distribution Indonesia (MBDI) akan melakukan strategi baru di tahun 2020 mendatang. MBDI berencana untuk mencoba pendekatan jemput bola agar semakin lebih dekat konsumen.

Agen Pemegang Merk (APM) Mercedes Benz di Indonesia berharap makin banyak konsumen yang bisa melakukan test drive untuk model-model yang dipasarkan oleh Mercedes Indonesia.

Tak hanya itu, jika konsumen belum mampu untuk membeli model baru, MBDI pun menyiapkan solusi untuk membeli model bekas.

"Kami akan terus mendekatkan diri dengan konsumen agar mereka bisa paling tidak mencoba test drive. Kalau belum bisa beli paling nggak ada solusi lewat kendaraan bekas Mercedes Benz," kata Kariyanto Hardjosoemarto, Deputy Director Sales Operation Mercedes-Benz Distribution Indonesia (MBDI) saat peluncuran dua SUV anyar yakni New GLC dan New GLE.

Lebih lanjut, Kariyanto menambahkan dari sisi produk, MBDI juga akan gencar merilis beberapa produk baru di tahun 2020 mendatang yang akan didominasi segmen SUV.

"Kalau secara strategi produk kami akan perkuat terus, apa produknya di tunggu saja. Akan ada lagi termasuk SUV yang all new," lanjutnya.

Ya, MBDI memang tengah merasakan euforia kesuksesan dari line up SUV mereka. Hal ini juga tidak lepas dari tren penjualan SUV yang terus meningkat sejak dua tahun terakhir. (adr)

TERKINI
Wuling Resmi Membuka Pemesanan Cloud EV di Ajang Periklindo Electric Vehicle Show 2024 Mitsubishi Fuso Mensupport Jambore Canter Mania di Jambi, Solidaritas Tiada Batas! PEVS 2024: Dukung Percepatan Transisi Kendaraan Listrik di Indonesia Pameran PEVS 2024: Bluebird Tambah Taksi Listrik!