New Baleno Masih Diimpor dari India, Kapan Diproduksi Lokal?

Senin, 23/12/2019 15:07 WIB

mobilinanews (Jakarta) - PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) baru saja meluncurkan New Baleno, Jumat (20/12) kemarin.

Versi facelift Suzuki Baleno Hatchback ini masih diimpor langsung dari India.

Seiji Itayama selaku Presiden Direktur PT SIS menjelaskan, New Baleno bisa saja diproduksi di Indonesia namun hal ini butuh tambahan investasi.

Selain itu, jika angka penjualan Baleno tergolong signifikan bukan tidak mungkin Suzuki akan bergerak cepat untuk memproduksi Baleno Hatchback di Indonesia.

"Kami berharap Baleno dapat diproduksi di Indonesia. Namun, untuk memproduksinya diperlukan investasi yang tentunya harus sejalan dengan penjualan," kata Itayama.

Lebih lanjut, Direktur Marketing 4W PT SIS, Dony Saputra menambahkan bahwa saat ini pangsa pasar segmen kendaraan hatchback di Indonesia belum mengharuskan Suzuki untuk merakit New Baleno di Indonesia.

"Rata-rata penjualan mobil hatchback di Indonesia sekitar 2.500 per bulan, maka perlu peningkatan penjualan untuk dapat diproduksi di dalam negeri," terangnya.

Meski model New Baleno diimpor dari India, namun Suzuki tetap menawarkan banyak keringanan bagi konsumen. Seperti harga yang terbilang lebih murah dari kompetitor seperti Yaris dan Jazz.

Tak hanya itu, biaya perawatan Suzuki Baleno juga paling murah di kelasnya. (adr)

TERKINI
Adrian Newey Ternyata Bukan Pindah ke Ferrari atau Mercedes, Tapi Tim Ini Bakal Menampungnya Spesifikasi Seres E1, Peraih Penghargaan Most Affordable EV Car dalam PEVS 2024 Mengesankan, Xiaomi Tunjukkan Inovasi Proses Produksi Mobil Listrik SU7 Setiap 76 Detik Sekali Hyundai dan Grab Salurkan Alat Bantu Gerak dan Kursi Roda Kepada Penyandang Disabilitas